Categories: Travelling

Belum Rilis, Single Bidadari Jun Bintang Sudah Banyak Dicover

RadarBali.com – Musisi Jun Bintang terbilang sangat produktif dalam menghasilkan karya. Gemar menulis puisi dan lagu-lagu romantis sejak lama, karya dari pria penyuka motor tua ini pun acap bernuansa melo dan romantis.

Hal ini pun membuat karyanya banyak disukai oleh kalangan remaja yang sedang berada di dalam masa-masa percintaan ala remaja.

Diakui vokalis band Bintang ini, sebagaian besar karyanya terinspirasi dari wanita. “Wanita selalu memberi inspirasi,” ujarnya kepada Jawa Pos Radar Bali.

Jika diamati, beberapa lagu-lagu yang digemari oleh para remaja di Bali, sebagian besar membicarakan tentang wanita dan kisah percintaan dengan balutan nuansa romantis.

Terbaru, teman duet dari penyanyi berparas cantik, Lebri Partami dalam lagu Jodoh ini kembali membuat karya terbaru.

Karya ini merupakan sebuah lagu yang saat ini belum resmi digarapnya secara utuh. Diakuinya, lagu yang bertajuk Bidadari ini nantinya akan dinyanyikan secara solo.

Berbeda dengan beberapa single sebelumnya, dimana dirinya memilih untuk berkolaborasi dengan beberapa penyanyi wanita Bali. “Konsepnya sih, nanti saya bernyanyi solo,” katanya.

Sama juga dengan beberapa karya sebelumnya, lagu ini juga terinspirasi dari kekagumannya terhadap wanita. Lagu Bidadari ini mengisahkan tentang kekasih yang hilang.

Menurut rencana, lagu ini bakal dirilis bulan Desember 2017 mendatang. Menariknya, belum dirilis lagu ini sudah discover oleh ratusan orang pengguna media sosial facebook dan instagram.

Hal ini tentu saja membuatnya tambah bersemangat menggarap single ini agar selesai sesuai dengan targetnya, Desember mendatang.

“Rencananya akan saya lounching di Bulan Desember. Tapi sekarang ini sudah banyak yang cover. Dan itu membuat saya semakin bersemangat,” imbuhnya.

Tidak hanya lagunya, di tanggal 14 Desember mendatang, Jun Bintang juga akan membuatkan video klip dari lagu Bidadari ini. Video klip ini akan dibuat sesuai dengan kosep lirik pada lagunya sendiri. 

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago