Categories: Bali

Tanaman Padi di Subak Angkling Gianyar Diserang Tungro

GIANYAR — Subak Angkling di Desa Bakbakan, Kecamatan Gianyar diserang hama tungro. Serangan hama diketahui sepekan terakhir. Ada 10 hektare lahan yang terserang hama.

Perbekel Desa Bakbakan, Gede Indra Ariwangsa, menyatakan tungro menyerang tanaman padi. “Umumnya menyerang tanaman padi pada masa vegetatif. Penyebabnya dari wereng hijau,” ujar Indra Ariwangsa, Selasa (26/1).

Menurutnya, cuaca hujan lebat dengan intensitas tinggi, menjadi salah satu penyebab serangan tungro. “Saat cuaca ekstrem memang banyak kasus begini,” jelasnya.

Untuk luas sebaran tungro, pihaknya belum mengetahui pasti. Yang jelas, untuk mengantisipasi penyebaran tungro, petani di desanya berusaha menekan penyebaran tungro. 

“Yang dikendalikan adalah wereng hijaunya dengan insektisida,” terangnya. 

Di samping itu, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Dinas Pertanian Gianyar. “Untuk penanganan dari Dinas Pertanian sudah turun. Dari Petugas Penyuluh Lapangan (PPL) sudah mengecek,” pungkasnya.

Di bagian lain, Kepala Dinas Pertanian Gianyar, Made Raka, mengaku sudah menurunkan PPL. “Terkait serangan tungro, petugas penyuluh sudah ke lokasi. Upaya dicarikan obat,” ujarnya.

Untuk luas serangan tungro itu seluas 10 hektare. Jumlah itu sebesar 10 persen dari total luas lahan. Menurut Raka, tungro muncul akibat musim hujan. 

“Kebanyakan air. Penanganan umumnya dilakukan penyemprotan (obat, red),” terangnya.

Hama tungro ini dikatakan masih bisa ditanggulangi. Katanya, kalau memang sedikit bisa ditangani. “Tergantung penanganan lebih awal, kasih obat biar tidak merembet,” pungkasnya. 

PPL Desa Bakbakan, Ni Nyoman Apriani menambahkan, sesuai rencana, Rabu ini (27/1) obat dari Dinas Pertanian akan digelontor ke subak yang terkena hama. 

“Gerakan pengendalian dengan metode spot spot,” pungkasnya singkat.

Donny Tabelak

Share
Published by
Donny Tabelak

Recent Posts

Rapor Merah Mees Hilgers Bersama Timnas Indonesia, Rizky Ridho dan Justin Hubner Siap Mengkudeta

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan telak 1-5 dari Australia dalam laga lanjutan Grup C Kualifikasi…

8 bulan ago

Menolak Menyerah, PSSI: Kesempatan Timnas Indonesia Kejar 15 Poin Masih Ada

Target 15 poin masih dibebankan oleh PSSI kepada Timnas Indonesia untuk lolos dari putaran ketiga…

1 tahun ago

SW House, Rumah Berkonsep Tropis Match dengan Warna Earthy yang Klasik

kawasan Menteng, Jakarta Pusat, SW House berdiri kokoh dengan segala keanggunannya.

2 tahun ago

Hasil Quick Count Pemilu 2024 Bisa Segera Dilihat, Ini Lembaga Survei Resmi yang Menyiarkan

Sejumlah lembaga survei bakal menggelar penghitungan cepat atau quick count Pemilu 2024

2 tahun ago

5 Cara Membersihkan Meja Granit Agar Permukaannya Tetap Mengkilap Sepanjang Hari

Granit merupakan bahan bangunan dari campuran white clay, kaolin, silika, dolomite, talc, dan feldspar yang…

2 tahun ago

Hengkang dari Koalisi Perubahan, AHY Akan Kumpulkan Seluruh Kader Demokrat Besok

Partai Demokrat secara tegas telah menyatakan keluar dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) serta menarik…

2 tahun ago