25.2 C
Jakarta
22 November 2024, 8:30 AM WIB

Doakan Menang Kontra Persija, VDV Siap Allout Lawan Bhayangkara FC

LEGIAN – Skuad Bali United dipastikan kehilangan banyak skuad utamanya saat kontra Persija Jakarta, Minggu (2/12) depan.

Setelah Mahamadou Bamba N’Diaye, Melvin Platje, dan Wawan Hendrawan yang absen menghadapi Persija Jakarta akibat akumulasi kartu kuning, kali ini Nick Van Der Velden juga absen.

Dia absen karena masih dibekap cedera otot betis kaki kiri saat menghadapi PSM Makassar pekan lalu.

Tidak bermain di laga krusial, pemain berpaspor Belanda tersebut berdoa agar Serdadu Tridatu bisa menjegal Persija Jakarta yang kebetulan kemarin tepat berulang tahun ke-90.

“Ahmad Agung dan Ricky Fajrin sudah kembali. Mereka bisa menjadi bek. Saya juga baru tahu kalau N’Diaye juga absen karena akumulasi,” kata VDV saat latihan di GOR Trisakti kemarin.

Yang jelas, dia berjanji membantu Bali United kala bersua Bhayangkara FC di pekan terakhir Liga I. Dia akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

VDV memprediksi, tidak ada pemain yang absen kontra The Guardian – julukan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta.

Apalagi dia tahu jika dua pertandingan terakhir Serdadu Tridatu tumbang, bisa-bisa posisi mereka terjun bebas di tangga klasemen akhir.

Secara tidak langsung, seperti VDV ingin mewujudkan mimpi Widodo yang sangat ingin mengalahkan Bhayangkara FC karena

dalam tiga pertemuan terakhir, Bali United ditangan Widodo belum sekalipun memetik poin dari skuad asuhan Simon McMenemy tersebut.

“Semua pemain yang absen karena cedera dan akumulasi sudah bisa bermain lawan Bhayangkara. Termasuk saya sudah bisa bermain. Saya berjanji kami tampil maksimal dipertandingan terakhir,” paparnya.

 

 

 

LEGIAN – Skuad Bali United dipastikan kehilangan banyak skuad utamanya saat kontra Persija Jakarta, Minggu (2/12) depan.

Setelah Mahamadou Bamba N’Diaye, Melvin Platje, dan Wawan Hendrawan yang absen menghadapi Persija Jakarta akibat akumulasi kartu kuning, kali ini Nick Van Der Velden juga absen.

Dia absen karena masih dibekap cedera otot betis kaki kiri saat menghadapi PSM Makassar pekan lalu.

Tidak bermain di laga krusial, pemain berpaspor Belanda tersebut berdoa agar Serdadu Tridatu bisa menjegal Persija Jakarta yang kebetulan kemarin tepat berulang tahun ke-90.

“Ahmad Agung dan Ricky Fajrin sudah kembali. Mereka bisa menjadi bek. Saya juga baru tahu kalau N’Diaye juga absen karena akumulasi,” kata VDV saat latihan di GOR Trisakti kemarin.

Yang jelas, dia berjanji membantu Bali United kala bersua Bhayangkara FC di pekan terakhir Liga I. Dia akan mengeluarkan kemampuan terbaiknya.

VDV memprediksi, tidak ada pemain yang absen kontra The Guardian – julukan Bhayangkara FC di Stadion PTIK, Jakarta.

Apalagi dia tahu jika dua pertandingan terakhir Serdadu Tridatu tumbang, bisa-bisa posisi mereka terjun bebas di tangga klasemen akhir.

Secara tidak langsung, seperti VDV ingin mewujudkan mimpi Widodo yang sangat ingin mengalahkan Bhayangkara FC karena

dalam tiga pertemuan terakhir, Bali United ditangan Widodo belum sekalipun memetik poin dari skuad asuhan Simon McMenemy tersebut.

“Semua pemain yang absen karena cedera dan akumulasi sudah bisa bermain lawan Bhayangkara. Termasuk saya sudah bisa bermain. Saya berjanji kami tampil maksimal dipertandingan terakhir,” paparnya.

 

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/