25.2 C
Jakarta
22 November 2024, 8:02 AM WIB

Jorok! Pohon di Padangsambian Ini “Berbuah” Sampah Plastik

DENPASAR – Sebuah pohon perindang yang berada di Jalan Tunjung Sari, Banjar Tegeh, Desa Padangsambian Kaja, Denpasar ini digantungi sampah plastik oleh oknum masyarakat.

Perilaku dari oknum masyarakat ini pun tak pantas ditiru. Berdasar keterangan yang dihimpun Jawa Pos Radar Bali, pohon tersebut memang kerap digantungi sampah.

“Pohon ini sering berbuah sampah,” kata sumber yang sering melintasi jalan tersebut. “Saya sering menurunkannya, lalu membuang ke tong sampah. Eh besoknya, masih ada lagi yang menaruh disitu,” sambungnya.

Pantauan dilapangan, pohon tersebut berada di dekat pintu masuk ke Perumahan Alam Sari Permai.

Yang menarik, sampah tergantung di pohon dengan cara di paku tersebut juga berada di jalan utama dan ramai hilir mudik kendaraan.

Hingga saat ini memang belum ada yang mengakui dan ketahuan oknum masyarakat yang menaruh sampah tersebut. Sungguh prilaku yang tak dapat ditiru dan jorok. 

DENPASAR – Sebuah pohon perindang yang berada di Jalan Tunjung Sari, Banjar Tegeh, Desa Padangsambian Kaja, Denpasar ini digantungi sampah plastik oleh oknum masyarakat.

Perilaku dari oknum masyarakat ini pun tak pantas ditiru. Berdasar keterangan yang dihimpun Jawa Pos Radar Bali, pohon tersebut memang kerap digantungi sampah.

“Pohon ini sering berbuah sampah,” kata sumber yang sering melintasi jalan tersebut. “Saya sering menurunkannya, lalu membuang ke tong sampah. Eh besoknya, masih ada lagi yang menaruh disitu,” sambungnya.

Pantauan dilapangan, pohon tersebut berada di dekat pintu masuk ke Perumahan Alam Sari Permai.

Yang menarik, sampah tergantung di pohon dengan cara di paku tersebut juga berada di jalan utama dan ramai hilir mudik kendaraan.

Hingga saat ini memang belum ada yang mengakui dan ketahuan oknum masyarakat yang menaruh sampah tersebut. Sungguh prilaku yang tak dapat ditiru dan jorok. 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/