DENPASAR – PT Tangkas Cipta Optimal (TACO), salah satu produsen HPL (high pressure laminate) terbesar di Indonesia menyapa sameton Bali, Jumat (18/10) malam.
Produsen salah satu merk lokal yang berkarya lebih dari 25 tahun di Indonesia dan diperhitungkan sejajar dengan produsen HPL luar negeri itu memperkenalkan beragam produk.
Meski berkualitas ekspor, Taco unggul dari segi harga yang sangat variatif dan tidak terlalu mahal untuk ukuran produk decorative-surfacing.
“Kami selalu bangga dengan kualitas, layanan, dan beragam lini produk serta konsultan penjualan kami yang terlatih sebagai pakar untuk memberikan solusi kreatif bagi
klien kami dan memastikan bahwa setiap produk memenuhi kebutuhan mereka,” ucap Regional Sales Manager TACO Jawa Timur dan Bali Nusa Tenggara, Didik Praditiyono.
Taco, jelas Didik, memiliki pabrik sendiri di Tangerang, Jakarta. Sejauh ini, TACO memproduksi 160 motif lebih dari 360 motif HPL yang ada di Indonesia.
Selain HPL, produk lain yang dikenalkan Didik terdiri atas Taco Edging (122 motif), Taco Sheets (212 motif), Taco Vinyl Flooring ukuran 3mm (18 motif) dan 5mm (6 motif), serta Taco Hardware (kitchen rack, hinges, ballbearing, profile aluminium).
PT TACO memiliki jangkauan logistik luas. Memiliki gudang besar di Medan, Jakarta, dan Surabaya.
“Kami kerap mengikuti pameran skala nasional, mengadakan pertemuan dengan arsitek, serta menggelar pelatihan
praktik dengan pelaku UMKM,” tandas Didik sembari menyebut Tacommunity gathering diikuti seluruh aplikator Taco di Bali.
“Semua produk Taco ramah lingkungan. Kualitas kami sudah diakui dunia internasional. HPL TACO sudah bersertifikasi SNI.
Kita juga sudah mengantongi sertifikasi dari Singapura. Produk HPL kami tahan panas hingga suhu 80 derajat celcius,” tegas Didik.
Untuk mengetahui lebih jauh seputar produk TACO, konsumen bisa menghubungi HALO TACO di nomor 02164701168 dan Whatshapp 08119056868 atau follow facebook taco.id.
Bagi Anda yang ingin membuat perubahan dalam hidup, khususnya dalam hal cita rasa arsitektur, maka Taco adalah jawabannya.
Taco menawarkan rangkaian produk yang sesuai kebutuhan segala macam profesi, baik arsitek sampai penggiat dekorasi interior dan furnitur lainnya.
Tak kalah dengan produk raksasa HPL mancanegara, HPL keluaran Taco selain kaya warna dan ragam tekstur menawarkan durabilitas yang handal.
“Taco menjamin kekuatan dan konsistensi warna hingga 99 persen dan permukaan yang memiliki ketahanan terhadap erosi.
Dan, untuk pilihan Taco memiliki lebih dari 360 motif pilihan yang bisa menjadi jawaban kebutuhan macam-macam konsumen,” jelas Didik. (rba)