DENPASAR – Setelah meresmikan eks Borneo FC Nadeo Argawinata sebagai penggawa anyar Bali United, kini skuad Serdadu Tridatu resmi memiliki empat penjaga gawang.
Selain Nadeo Argawinata, masih ada Wawan Hendrawan, Samuel Reimas, dan penjaga gawang muda Raka Surya. Jumlah yang sepadan untuk mengarungi padatnya kompetisi musim depan.
Khusus untuk Nadeo, meski manajemen Bali United tidak membeberkan nilai transfer dan berapa musim dikontrak, tapi menurut sumber, penjaga gawang jangkung tersebut dikontrak jangka panjang.
Nadeo Argawinata dikontrak selama empat musim hingga musim 2024. CEO Bali United Yabes Tanuri dan Presiden Borneo FC Nabil Husein langsung bertemu empat mata untuk membahas transfer Nadeo Argawinata.
Mungkin yang membuat sesak napas dan membuat luka tapi tidak berdarah adalah Arema FC yang kena zonk alias kena harapan palsu.
Sebenarnya penjaga gawang Timnas U-23 tersebut sudah ada kata sepakat dengan Manajemen Arema FC. Bahkan sudah ada pembayaran uang muka.
Namun di detik terakhir, justru Serdadu Tridatu yang mendapatkan tanda tangan Nadeo. “Untuk Nadeo, tim pelatih memang membutuhkan penjaga gawang baru untuk tahun 2020 mendatang.
Nama Nadeo pun menjadi salah satu opsi karena dia penjaga gawang muda dan juga sudah berpengalaman di Liga 1 serta kancah internasional,” terang CEO Bali United Yabes Tanuri.
“Selain itu kami juga bernegosiasi dengan manajemen Borneo FC yang merupakan klub Nadeo sebelumnya.
Setelah melakukan negosiasi, akhirnya terjadi kesepakatan antara kami dan Borneo FC untuk transfer Nadeo ke Bali United,” tambahnya.