DENPASAR – AFC sudah mengumumkan jadwal resmi lanjutan AFC Cup 2020. Semua klub peserta juga harus bersiap termasuk Bali United.
Masih ada sisa waktu dua bulan lagi untuk persiapan karena dari jadwal yang sudah ditentukan, babak grup AFC Cup kembali digelar mulai 23 September mendatang menggunakan format sentralisasi.
Bali yang tergabung di grup G, hampir dipastikan bermain di Vietnam. Namun, keputusan sewaktu-waktu bisa berubah kapan saja tergantung situasi serta kondisi kedepannya.
Meski jadi juru kunci di grup G AFC Cup, Bali United masih ada peluang untuk lolos dari babak kualifikasi. Peluang Bali United sangat terbuka seandainya wakil Filipina Ceres Negros mundur dari AFC Cup.
Kabar mundurnya Ceres Negros dari grup G AFC Cup mendapat respons CEO Bali United Yabes Tanuri.
Namun, responsnnya cenderung datar. Menurut Direktur Utama PT. Bali Bintang Sejahtera Tbk, bukan kali ini saja ada masalah keuangan seperti yang dialami Cerees Negros.
“Jangan jauh-jauh. Di Indonesia saja, banyak kejadian klub yang mengalami kebangkrutan,” kata Yabes Tanuri.
Menurutnya, apa yang dialami Ceres Negros bukan kasus pertama. Keadaan seperti ini kerap terjadi pada sebuah klub sepakbola.
“Kami selalu berharap untuk yang terbaik bagi seluruh klub sepak bola di dunia termasuk Indonesia,” pungkasnya.