29.3 C
Jakarta
22 November 2024, 11:18 AM WIB

Out Control, Mobil Box Laundry Terguling di Tol Bali Mandara

RadarBali.com – Mobil box Suzuki Carry DK 8109 QW yang dikemudikan Zinal Suryawan terguling saat melintasi di Jalan Tol Bali Mandara pukul 10.54, Kamis (19/10).

Kendaraan yang memuat pakaian laundry ini terguling akibat hilang keseimbangan (out of control).

Humas PT Jalan Bali Tol (JBT) Drajad Suseno menjelaskan,  kronologi kendaraan yang dikemudikan oleh Zainal tersebut dalam perjalanan dari arah Nusa Dua ke arah Denpasar.

Saat melintas di Km 4.600 jalur Ambon, pengendara mobil mengalami out of control akibat ban belakang kiri terkelupas dan mengunci as roda bagian kiri.

Akibatnya kendaraan tersebut hilang kendali dan terbalik. “Ini kecelakaan tunggal. Pengendara saat itu hanya sendiri,” katanya.

Akibat kejadian tersebut, pengendara mengalami luka ringan di bagian siku kanan dan sudah diberi pertolongan pertama oleh Petugas Medis dari PT Jasamarga Bali Tol.

“Usai kejadian kendaraan box langsung dibawa ke Posko Derek Tol Bali Mandara. Penanganan hanya memakan waktu 20 menit saja,” tuturnya.

Insiden tersebut sempat mengganggu arus lalullintas di jalan tol. Hanya saja tidak sampai mengakibatkan kemacetan panjang.

Sejak Tol Bali Mandara resmi beroperasi pada tahun 2013 silam, terdapat tiga kejadian laka lantas di jalur bebas hambatan itu.

RadarBali.com – Mobil box Suzuki Carry DK 8109 QW yang dikemudikan Zinal Suryawan terguling saat melintasi di Jalan Tol Bali Mandara pukul 10.54, Kamis (19/10).

Kendaraan yang memuat pakaian laundry ini terguling akibat hilang keseimbangan (out of control).

Humas PT Jalan Bali Tol (JBT) Drajad Suseno menjelaskan,  kronologi kendaraan yang dikemudikan oleh Zainal tersebut dalam perjalanan dari arah Nusa Dua ke arah Denpasar.

Saat melintas di Km 4.600 jalur Ambon, pengendara mobil mengalami out of control akibat ban belakang kiri terkelupas dan mengunci as roda bagian kiri.

Akibatnya kendaraan tersebut hilang kendali dan terbalik. “Ini kecelakaan tunggal. Pengendara saat itu hanya sendiri,” katanya.

Akibat kejadian tersebut, pengendara mengalami luka ringan di bagian siku kanan dan sudah diberi pertolongan pertama oleh Petugas Medis dari PT Jasamarga Bali Tol.

“Usai kejadian kendaraan box langsung dibawa ke Posko Derek Tol Bali Mandara. Penanganan hanya memakan waktu 20 menit saja,” tuturnya.

Insiden tersebut sempat mengganggu arus lalullintas di jalan tol. Hanya saja tidak sampai mengakibatkan kemacetan panjang.

Sejak Tol Bali Mandara resmi beroperasi pada tahun 2013 silam, terdapat tiga kejadian laka lantas di jalur bebas hambatan itu.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/