DENPASAR – Menurut Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra, skuad asuhannya sudaah benar-benar siap untuk menghadapi kompetisi musim ini.
Tapi masalahnya, Liga 1 2020 masih belum jelas arahnya kemana. Apakah tetap digulirkan atau dihentikan penuh.
Keputusan nasib Liga 1 sendiri bakal ditentukan Selasa (13/10) besok di Yogyakarta. Namun, di tengah persiapan kompetisi, ada beberapa pemain Bali United yang kondisinya tidak fit.
Salah satunya Sidik Saimima. Gelandang Bali United ini mengalami cedera setelah beradu fisik dengan salah satu pemain Bali United.
Bek kanan Serdadu Tridatu Gavin Kwan Adsit juga dikabarkan tidak ikut dalam sesi latihan Bali United dalam beberapa hari terakhir.
Menurut Coach Teco, Gavin Kwan Adsit punya masalah pribadi sehingga dia tidak bisa hadir dalam sesi latihan Bali United.
“Dia punya masalah pribadi. Jadi, Gavin sementara masih menyelesaikan masalah pribadinya dulu. Setelah itu, baru dia bisa gabung dengan tim,” ujar Coach Teco.
Di sisi lain bek gaek Serdadu Tridatu Leonard Tupamahu mengaku jika fokus tim tetap terjaga sampai saat ini.
Persiapan tim, menurut Leo, dilakukan dengan maksimal meskipun liga belum bergulir kembali. “Kalau dari pelatih dan tim, kami tetap melakukan persiapan seperti biasa.
Kami juga selalu menjaga dan menerapkan protokol kesehatan yang ketat karena mungkin dalam waktu dekat ini, liga bisa kembali dimulai,” tutupnya. (