DENPASAR – Masyarakat Nusa Penida begitu geram dengan pernyataan anggota DPD RI Perwakilan Bali I Gusti Ngurah Arya Wedakarna alias AWK
terkait Betara Dalam Ped pada video yang tersebar dan viral di media sosial sejak beberapa hari terakhir ini.
Selain berencana menggelar demo besok di Monumen Perjuangan Puputan Klungkung, hasil rapat masyarakat memutuskan melaporkan AWK ke Polda Bali.
“Aksi damai nantinya cukup dilakukan di Monumen Perjuangan Puputan Klungkung dengan menjalankan protokol kesehatan,” ujar Bupati Klungkung Nyoman Suwirta.
Terkait pernyataan AWK yang membuat warganya geram, Bupati Suwirta tidak berencana bertemu AWK untuk membahas hal itu.
Justru, menurutnya, ini bukan kali pertamanya AWK membuat warga Klungkung kecewa atas pernyataannya.
Sebelumnya AWK juga pernah mengatakan bahwa tidak ada pembangunan yang terjadi di Klungkung.
Yang membuat masyarakat jengah, AWK tidak ingin menjadi bupati di Klungkung. “Itu kan menyurutkan semangat anak-anak muda untuk ikut membangun Klungkung,” tandasnya.