DENPASAR – Baru pekan lalu Presiden Bali United Basketball Phillmon Tanuri memberikan pernyataan ke awak media setelah launching perdana pada 15 Desember lalu dan gathering dengan suporter pekan lalu.
Terlihat jika semua elemen di Bali United mulai sedikit irit bicara terutama sejak pandemi Covid-19 melanda.
Awak media sempat heran dengan dipilihnya Aleksandar Stefanovski sebagai arsitek Bali United Basketball.
Sebab ini adalah pengalaman pertamanya menukangi tim basket profesional di Indonesia. Dia sebelumnya lebih banyak menghabiskan waktunya
sebagai pelatih basket kelomok umur di Hong Kong dan baru melakoni karier kepelatihan di basket profesional di tahun lalu.
Menurut Phillmon, Manajemen Bali United suka dengan pengalamannya melatih kelompok umur. “Visi – misi kami dan Coach Aleks cocok saat kami interview beberapa kali.
Filosofi basket pun sangat cocok walaupun pengalamannya di level profesional baru satu tahun. Kami suka dia karena sudah melatih di Asia lebih dari lima tahun,” ucapnya.
“Kami suka dia punya pengalaman di kelompok umur. Salah satu fokus kami adalah pembinaan pemain muda di Bali dan harapan kami, Coach Aleks bisa membantu juga disini,” tambahnya.
Salah satu syarat klub penghuni IBL adalah memiliki akademi basket. Untuk saat ini, Manajemen Tridatu Warriors belum memilikinya.
Bisa jadi Aleks didapuk menjadi salah atu pelatih untuk menangani pmbinaan pebasket usia muda di Bali United. Jumat pagi kemarin (1/1), seluruh pemain Bali United Basketball melakukan tes usap PCR.
Selama menunggu hasil tes, Surliyadin dan kolega melakukan persiapan menuju Jakarta. Pada Selasa mendatang (4/1), Bali United Basketball sudah bertolak ke Jakarta untuk persiapan menghadapi seri perdana IBL 2021.
Menurut Phillmon, disana mereka akan melakukan uji coba dengan beberapa klub sebelum tip-off perdana.
Beberapa klub kontestan IBL memang sudah ada disana seperti Surabaya Louvre dan klub-klub asal Jakarta. Mereka juga sudah melakukan latihan dan simulasi.
“Tanggal 4 Januari, kami berangkat ke Jakarta untuk uji coba dengan beberapa tim. Kami juga akan masuk ke hotel yang sudah disiapkan IBL untuk fase pertama kompetisi,” tutupnya.