AMLAPURA – Setelah setengah windu tak terdengar dari ingar-bingar dunia hiburan Bali, solois berbahasa Bali, Diva Ucik akhirnya muncul ke permukaan. Dia muncul dengan mengusung karya terbarunya berjudul Tresna Suba Mewali.
Single ini merupakan single keempat penyanyi dengan nama asli Ni Putu Sucining ini selama berkarir. Diva Ucik mengaku, kesibukan dalam kegiatan lain menjadi alasan paceklik dalam karya.
Single Tresna Suba Mewali kali ini di bawah naungan Kandasuta Record yang ciptakan dan diarranger oleh Kandaji yang juga produser Kandasuta Record. Single ini kata dia, merupakan lagu bergenre pos dangdut seperti yang selama ini menjadi ciri khas Diva.
“Single ini sudah mulai dipromosikan dan dipublikasikan ke radio radio di seluruh Bali,” ujarnya Minggu (14/2).
Untuk tema lagu sendiri, Diva masih betah mengusung tema cinta. “Kalau tema masih seputaran tema cinta. Karena tema cinta masih digemari dan punya pangsa pasar tersendiri,” ujarnya biduan asal Klungkung ini.
Lagu ini sendiri bercerita tentang pasangan kekasih yang lama berpisah. Ini terjadi karena di antara mereka harus bekerja dengan jarak yang cukup jauh. Namun si lelaki pun kembali dan rasa cinta kedua pasangan tersebut kembali bersemi bahkan semakin dekat.
Kedua pasangan ini pun kembali melanjutkan bahtera cinta mereka dan hidup bahagia. Diva sendiri berharap single ini bisa diterima kalangan pecinta musik Bali.
“Kami berharap single ini bisa diterima dan menghibur masyarakat Bali,” tandasnya.
Mengeluarkan single di tengah pandemi covid-19 menurutnya menjadi tantangan tersendiri. Namun Diva optimistis apa yang dilakukan bisa diterima kalangan pecinta musik Bali.