DENPASAR, Radar Bali – Klub basket pendatang baru, Basket Senang-Senang (BSS) Besties Bali, merayakan hari jadi pertama yang jatuh pada tanggal 28 Juni 2021.
Rangkaian acara yang memiliki tema “From Bali to Indonesia” sudah dilaksanakan oleh BSS dari tanggal 15-27 Juni 2021. Perayaan dari hari jadi BSS yang pertama diisi dengan kegiatan-kegiatan yakni penggalangan dana, bakti sosial hingga pertandingan 3×3 sebagai bentuk kegiatan amal.
Dalam paparannya, salah satu Pendiri Club BSS, Yonathan Andre Baskoro, S.H., LL.M., M.A.P., C.L.A., C.P.C.L.E., C.P.C.L., C.P.C., C.P.L., C.C.C.L.E., C.P.C.r.D, kegiatan dari hari jadi pertama BSS telah dimulai sejak 15 Juni lalu. BSS menjalankan rangkaian menuju hari jadinya dengan penjualan merchandise t-shirt serta melaksanakan 3×3 Charity Games yang keuntungannya semua disumbangkan kepada panti asuhan.
Dengan menjalankan protokol kesehatan yang ketat, 3×3 Charity Games dibagi menjadi dua hari, yakni pada tanggal 20 Juni 2021 yang bertempat di FIT Club Denpasar dan puncaknya di tanggal 27 Juni 2021 yang diadakan di DC Basketball Arena Denpasar. Total 16 tim yang terdiri dari delapan tim pria dan delapan tim wanita yang berasal dari klub-klub basket di Bali berpartisipasi di laga amal ini.
BSS sendiri mengedepankan semangat berbagi yang diusung melalui laga ini dan mendapatkan respon positif dari berbagai komunitas, klub dan pencinta basket di Bali.
Dengan usia yang masih tergolong muda, BSS menunjukkan eksistensinya dengan berbagai kegiatan positif yang mendorong perkembangan olahraga basket di Bali. BSS telah rutin menggelar turnamen bola basket dengan beberapa komunitas basket di Hali serta membentuk kelompok umur dan tim basket wanita. Anggota BSS sendiri telah mencapai 150 orang yang terdiri dari berbagai latar belakang dan kalangan serta usia seperti pelajar, mahasiswa, pekerja kantoran, pegiat basket hingga pebasket profesional Indonesia.
Harapan BSS ke depannya adalah dapat memiliki fasilitas lapangan basket sendiri, menyelenggarakan turnamen basket di daerah maupun provinsi, membentuk kelas basket berdasarkan kelompok umur hingga menjadi wadah bagi komunitas basket di Bali maupun di luar Bali. Selain itu, diharapkan melalui basket, anggota-anggota BSS dapat menjadi partner untuk berkolaborasi di sektor lain seperti bisnis.