25.4 C
Jakarta
25 November 2024, 7:06 AM WIB

Belasan WNA Positif Covid-19 di Bali

DENPASAR– Data harian positif Covid-19 di Bali melonjak drastis. Jika sebelumnya angka positif selalu di bawah 50, kemarin angka positif mencapai 65 orang. Yang mengejutkan, dari 65 orang positif, sebanyak 17 orang adalah warga negara asing (WNA). Sedangkan sisanya 48 orang WNI.

 

Sementara angka sembuh 17 orang dan meninggal dunia satu orang. Sekretaris Satgas Penanggulangan Covid-19 Provinsi Bali, I Made Rentin saat dikonfirmasi mengatakan, 17 WNA tersebut diketahui positif saat hendak pulang ke negaranya.

 

“WNA yang mau pulang ke negaranya melakukan tes PCR (hasil positif). Tapi, mereka tanpa gejala, sehingga cukup isoman saja,” ujar Rentin, Selasa (21/6).

 

Dengan kata lain, belasan WNA tersebut kemungkinan besar terpapar di Bali. Karena positif, para WNA sementara tidak bisa pulang dan harus menjalani isolasi mandiri.

 

Melejitnya kasus harian ini juga tercermin di Kota Denpasar. Berdasarkan data resmi harian, kasus meninggal dunia dan kasus sembuh sama-sama nol. Sebaliknya, kasus positif bertambah sebanyak sebelas orang.

 

Secara kumulatif kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar tercatat 51.869 kasus, dan kasus aktif yang masih dalam perawatan sebanyak 77 orang (0,15 persen).

 

“Penularan virus covid- 19 di Kota Denpasar masih terkendali, tetapi masih ditemukan kasus penularan baru.  Kami imbau kepada masyarakat agar jangan sampai kendor menerapkan protokol kesehatan,” ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai. (san)

DENPASAR– Data harian positif Covid-19 di Bali melonjak drastis. Jika sebelumnya angka positif selalu di bawah 50, kemarin angka positif mencapai 65 orang. Yang mengejutkan, dari 65 orang positif, sebanyak 17 orang adalah warga negara asing (WNA). Sedangkan sisanya 48 orang WNI.

 

Sementara angka sembuh 17 orang dan meninggal dunia satu orang. Sekretaris Satgas Penanggulangan Covid-19 Provinsi Bali, I Made Rentin saat dikonfirmasi mengatakan, 17 WNA tersebut diketahui positif saat hendak pulang ke negaranya.

 

“WNA yang mau pulang ke negaranya melakukan tes PCR (hasil positif). Tapi, mereka tanpa gejala, sehingga cukup isoman saja,” ujar Rentin, Selasa (21/6).

 

Dengan kata lain, belasan WNA tersebut kemungkinan besar terpapar di Bali. Karena positif, para WNA sementara tidak bisa pulang dan harus menjalani isolasi mandiri.

 

Melejitnya kasus harian ini juga tercermin di Kota Denpasar. Berdasarkan data resmi harian, kasus meninggal dunia dan kasus sembuh sama-sama nol. Sebaliknya, kasus positif bertambah sebanyak sebelas orang.

 

Secara kumulatif kasus positif Covid-19 di Kota Denpasar tercatat 51.869 kasus, dan kasus aktif yang masih dalam perawatan sebanyak 77 orang (0,15 persen).

 

“Penularan virus covid- 19 di Kota Denpasar masih terkendali, tetapi masih ditemukan kasus penularan baru.  Kami imbau kepada masyarakat agar jangan sampai kendor menerapkan protokol kesehatan,” ujar Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Kota Denpasar, I Dewa Gede Rai. (san)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/