29.3 C
Jakarta
22 November 2024, 11:29 AM WIB

Tertinggal, Pemkot Denpasar Dorong Desa Mulai Gali Potensi Wisata Baru

DENPASAR- Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Pemerintah Kota Denpasar,  IB Alit Surya Antara mendorong agar desa-desa mulai mengembangkan destinasi wisata baru.

 

Dorongan Pemkot Denpasar agar sejumlah desa atau kelurahan mengembangkan destinasi wisata baru, itu sebagaimana disampaikan Surya Antara disela penyuluhan kepariwisataan di Kelurahan Padangsambian, Minggu (30/9) malam.

 

Menurut Surya Antara, dorongan pemda kepada desa atau kelurahan, karena ia menilai, Denpasar sangat minim dan tertinggal jauh dengan kabupaten lain di Bali.

 

Sehingga, guna mengejar ketertinggalan, pihaknya berharap, sejumlah desa bisa menggali potensi yang ada di wilayahnya.

“Desa atau kelurahan bisa menggali  potensi pariwisata di sektor lain, seperti  kuliner maupun budaya,”pintanya.

 

Menurut Surya Antara, secara umum, alam  di Denpasar tidak begitu banyak potensi pariwisata seperti di Sanur.

 

 “Namun pendukung pariwisata seperti budaya, kuliner dan ekonomi kreatif bisa menjadi salah satu destinasi wisata. Kelurahan Padangsambian bisa mengembangkan potensi pariwisata kuliner dengan adanya pasar tradisional,”paparnya.

 

 

 

Lebih lanjut, dari pengembangan pasar tradisional Kelurahan Padangsambian dapat membangkitkan kuliner yang ada dengan mengajak pedagang kuliner tradisional.

 

Disamping itu juga Kelurahan Padangsambian dapat mengembangkan ekonomi kreatif melalui kerjinan-kerajinan yang bisa mendukung kunjungan pariwisata.

 

Bahkan ada potensi sungai Ulun Danu yang ada diwilayah Kelurahan Padangsambian dapat dikembangkan sebagai salah satu destinasi wisata.

 

 

DENPASAR- Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Pemerintah Kota Denpasar,  IB Alit Surya Antara mendorong agar desa-desa mulai mengembangkan destinasi wisata baru.

 

Dorongan Pemkot Denpasar agar sejumlah desa atau kelurahan mengembangkan destinasi wisata baru, itu sebagaimana disampaikan Surya Antara disela penyuluhan kepariwisataan di Kelurahan Padangsambian, Minggu (30/9) malam.

 

Menurut Surya Antara, dorongan pemda kepada desa atau kelurahan, karena ia menilai, Denpasar sangat minim dan tertinggal jauh dengan kabupaten lain di Bali.

 

Sehingga, guna mengejar ketertinggalan, pihaknya berharap, sejumlah desa bisa menggali potensi yang ada di wilayahnya.

“Desa atau kelurahan bisa menggali  potensi pariwisata di sektor lain, seperti  kuliner maupun budaya,”pintanya.

 

Menurut Surya Antara, secara umum, alam  di Denpasar tidak begitu banyak potensi pariwisata seperti di Sanur.

 

 “Namun pendukung pariwisata seperti budaya, kuliner dan ekonomi kreatif bisa menjadi salah satu destinasi wisata. Kelurahan Padangsambian bisa mengembangkan potensi pariwisata kuliner dengan adanya pasar tradisional,”paparnya.

 

 

 

Lebih lanjut, dari pengembangan pasar tradisional Kelurahan Padangsambian dapat membangkitkan kuliner yang ada dengan mengajak pedagang kuliner tradisional.

 

Disamping itu juga Kelurahan Padangsambian dapat mengembangkan ekonomi kreatif melalui kerjinan-kerajinan yang bisa mendukung kunjungan pariwisata.

 

Bahkan ada potensi sungai Ulun Danu yang ada diwilayah Kelurahan Padangsambian dapat dikembangkan sebagai salah satu destinasi wisata.

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/