Dua orang anak berinisial DH, 6, dan adiknya berinisial DS, 3, tahun ditemukan disekap di rumah mereka di Jalan Walet, Banjar Gerbang Pasekan, Tabanan. Mereka ditemukan oleh warga pada Sabtu (22/10/20220 sekitar pukul 20.00 WITA.Â
Kecelakaan lalu lintas kembali terjadi di Jalan By Pas Ir. Soekarno. Kali ini bukan karena dua pengendara motor yang terlibat laka lantas, melainkan karena pengendara motor terkejut setelah disalip kendaraan motor lainnya dari arah belakang.
Pencarian mahasiswi Luh Gde Puspasari yang hanyut di sungai Yeh Ho belum membuahkan hasil. Masuk hari keenam, tim gabungan belum berhasil menemukan korban.
Sepeda motor milik Gilang Ramadhan, Honda Vario berplat polisi DK 6539 BJ yang sempat hanyut pada Senin lalu (3/10) di sungai Yeh Ho, Banjar Dinas Tibubiu Kelod, Desa Tibubiu akhirnya berhasil ditemukan.
Polair Polres Tabanan bersama Polsek Kerambitan dan masyarakat masih melakukan proses pencairan kendaraan motor korban yang hanyut terseret air sungai Tukad Yeh Ho Tibubiu, Kerambitan, Tabanan, Selasa (4/10).
Diduga muatan melebihi kapasitas, truk Hino DK 8090 DA yang mengangkut 25 ton pasir terguling. Truk yang dikemudikan I Wayan Astra, 42, warga asal Banjar Dinas Tembau, Marga Tabanan ini terguling, setelah mengalami kecelakaan tunggal di jalan tanjakan jurusan Denpasar-Gilimanuk kilometer 25.100, Kamis (15/9).
Polisi mengungkap kasus penimbunan dan penjualan bahan bakar minyak (BBM) bersubsidi di Tabanan. Dua pelaku I Putu Muliarta, 55, dan I Gede Framarta, 40, diseret ke sel tahanan Polres Tabanan.
Pasangan kekasih I Wayan Guna Wijaya alias Alit, 48, dan Nane Diane Rusmiati alias Ane, 42, harus berurusan dengan hukum. Duda dan janda ini diciduk polisi karena kompak mengedarkan narkoba jenis sabu pada 11 September lalu.
Kecelakaan maut lagi-lagi terjadi di wilayah hukum Polres Tabanan. Kali ini seorang pelajar SMA, I Made Dwi Krisna Diputra, 16, penungang motor Yamaha RX King tewas mengenaskan setelah terlibat tabrakan adu jangkrik dengan pengguna motor Yamaha NMAX I Gusti Ngurah Gde Tirta Atmaja, 19.