GIANYAR – Cuaca buruk di daerah pesisir belum dirasakan para nelayan di Kabupaten Gianyar. Itu karena para nelayan libur selama hari raya Galungan.
Rencananya, baru Jumat (28/12) hari ini, nelayan akan kembali beraktivitas secara normal. Nelayan Pantai Lebih, I Wayan Weta, yang juga Koordinator Pos I Balawista Pantai Lebih,
mengaku selama hari raya Galungan, mulai Penampahan hingga Umanis Galungan, nelayan menggulung layar. “Ini sudah tradisi kami. Kalau hari raya, kami istirahat tidak melaut,” ujar Wayan Weta kemarin.
Kata Weta, dengan adanya prediksi cuaca buruk yang menerjang wilayah pesisir Bali, belum terlihat. Kata dia, ombak yang ada saat ini masuk kategori normal.
Ombak tidak seganas bulan Agustus lalu yang sampai ke daratan, bahkan sampai merusakan fasilitas umum maupun pura. “Sementara pantauan kami baik-baik saja,” ujarnya.
Lanjut Weta, nelayan akan kembali beraktivitas melaut pada Jumat ini hingga pekan depan. Mengenai tangkapan ikan, pihaknya belum mengetahui, karena belum ada nelayan yang melaut.
“Aktivitas nelayan normal,” jelasnya. Walau semua tampak normal, Weta yang juga petugas Balawista tetap siaga dengan segala kemungkinan yang akan terjadi.
“Kami anggota Balawista selama hari raya mulai Natal, Galungan sampai Kuningan akan selalu stand by di pantai,” tegasnya.