NEGARA – Cuaca di Selat Bali membuat gelombang dan ombak semakin tinggi. Akibatnya, abrasi di pesisir selatan Jembrana mulai mengancam lagi.
Pantauan Jawa Pos Radar Bali, abrasi membuat bangunan di pantai Jineng Agung, Kelurahan Gilimanuk rusak parah karena ombak besar yang datang.
Menurut informasi, ombak pasang yang terjadi sekitar pukul 08.00 wita tersebut membuat rumah Nyoman Sujana mengalami kerusakan.
Terparah kerusakan pada kamar mandi dan tempat usaha cuci pakaian yang ada di belakang rumah dan berdekatan dengan pantai.
Selain itu, rumah milik I Wayan Pica di Lingkungan Asih Kelurahan Gilimanuk juga ambruk pada bagian dapurnya.
Sejumlah rumah warga yang berada di pinggir pantai, ketika air pasang dengan ombak tinggi datang juga terancam diterjang ombak.
“Kalau ombaknya tambah besar, kami khawatir semakin banyak rumah yang rusak,” kata salah seorang warga.
Sementara itu lurah Gilimanuk Gede Wariyana Prabawa belum bisa dikonfirmasi mengenai abrasi yang ada di wilayahnya.