DENPASAR-Seorang karyawan PDAM kota Denpasar bernama I Nuoman Parta, 44, terseret arus sungai. Peristiwa itu terjadi pada Rabu (19/10/2022) sekitar pukul 11.30 Wita di Dum Sungai Ayung yang bertempat di Banjar Uma Desa , Desa Peguyangan Kaja, Denpasar Utara.
Kasi Humas Polresta Denpasar, Iptu Ketut Sukadi menjelaskan, peristiwa itu terjadi saat korban bersama dua orang saksi bernama Ida Bagus Made Suardana Adinata dan Ray Suryadi yang juga karyawan karyawan PDAM mendatangi lokasi kejadian.
“Saat itu korban dan dua saksi itu melakukan pembersihan sampah dan ranting kayu yang berada di Dum Sungai Ayung,” katanya. Saat itu korban dan satu saksi turun ke bawah membersihkan sampah. Sedangkan satu rekan mereka yang lainnya menunggu di atas.
“Saat korban membersihkan sampah dan ranting kayu, kaki korban terpleset dan kemudian korban jatuh ke aliran sungai dan tenggelam,” tambahnya. Dua saksi lain sempat melakukan pencarian. Namun hingga berita ini ditulis, korban belum ditemukan.
“Tim BPBD dan SAR serta warga masih berada dilokasi untuk melakukan pencarian. Debit dan arus air di lokasi tenggelamnya korban masih tinggi dan berwarna keruh,” tandasnya.
Reporter: Marsellus Nabunome Pampur
DENPASAR-Seorang karyawan PDAM kota Denpasar bernama I Nuoman Parta, 44, terseret arus sungai. Peristiwa itu terjadi pada Rabu (19/10/2022) sekitar pukul 11.30 Wita di Dum Sungai Ayung yang bertempat di Banjar Uma Desa , Desa Peguyangan Kaja, Denpasar Utara.
Kasi Humas Polresta Denpasar, Iptu Ketut Sukadi menjelaskan, peristiwa itu terjadi saat korban bersama dua orang saksi bernama Ida Bagus Made Suardana Adinata dan Ray Suryadi yang juga karyawan karyawan PDAM mendatangi lokasi kejadian.
“Saat itu korban dan dua saksi itu melakukan pembersihan sampah dan ranting kayu yang berada di Dum Sungai Ayung,” katanya. Saat itu korban dan satu saksi turun ke bawah membersihkan sampah. Sedangkan satu rekan mereka yang lainnya menunggu di atas.
“Saat korban membersihkan sampah dan ranting kayu, kaki korban terpleset dan kemudian korban jatuh ke aliran sungai dan tenggelam,” tambahnya. Dua saksi lain sempat melakukan pencarian. Namun hingga berita ini ditulis, korban belum ditemukan.
“Tim BPBD dan SAR serta warga masih berada dilokasi untuk melakukan pencarian. Debit dan arus air di lokasi tenggelamnya korban masih tinggi dan berwarna keruh,” tandasnya.
Reporter: Marsellus Nabunome Pampur