DENPASAR – Meski angka kasus positif Covid 19 di Bali sudah menurun dan pariwisata juga sudah dibuka dengan tanpa menerapkan karantina. Namun untuk pelajaran tatap muka (PTM) belum bisa dilakukan.
Dewa Made Indra, selaku Ketua Harian Satgas Penanganan Covid 19 di Bali dan juga Sekretaris Daerah Provinsi Bali tak mampu berbuat banyak. “Soal PTM, nanti menunggu kebijakan pusat. Menunggu keputusan dari Menteri Pendidikan ya,” ujarnya saat ditanya awak media di Denpasar pada Selasa (22/3/2022).
Ditanya lebih lanjut, Dewa Made Indra enggan melayani berbagai pernyataan wartawan. Ia terlihat terburu-buru untuk meninggalkan awak media. Termasuk ketika ditanya terkait kebijakan Covid-19 di Bali pasca dibuka untuk wisatawan mancanegara.
“Justru dengan dibukanya pariwisata ini, warga tetap melaksanakan protokol kesehatan yang lebih ketat agar jangan menimbulkan peningkatan kasus,” singkatnya.