DENPASAR-Jajaran unit reserse mobile Direktorat Kriminal Umum (Reskrimum) Polda Bali kembali membekuk warga negara asing (WNA) pelaku skimming asal Bulgaria.
Krasimir Stoykov alias Stoykov, pria pelontos pelaku pembobolan data ATM Bank Mandiri dan sempat meresehakan warga di kampung turis di Jalan Kunti, Seminyak, Kuta, Badung, ini ditangkap, Selasa pagi (9/7) pukul 06.00.
Terkait penangkapan pria asing dengan cirri bertato dan memiliki postur badan tinggi jangkung ini, Direktur Reskrimum Polda Bali, Kombes Pol Andi Fairan, Rabu (10/7) menuturkan bahwa penangkapan pelaku bermula dari adanya informasi dari pihak Bank Mandiri.
Sesuai informasi, pihak Bank Mandiri selaku pelapor (Nomor LP/252 /VII/2019/Unit 2 Subdit 3 tgl Juli 2019), menyatakan bahwa di salah satu ATM Mandiri yang terletak di Jalan Kunti Seminyak, Kuta Badung telah terpasang alat skimming berupa ruter lengkap dengan flasdisk dan alat hiden camera.
“Sejumlah perangkat itu terpasang di mesin ATM bank Mandiri yang berlokasi di jalan Kunti, Seminyak Kuta, Badung,” tetang Andi Fairan.
Selanjutnya, berdasarkan adanya informasi tersebut, Selasa (9/7) pihak Resmob Polda Bali bersama dengan tim dari Bank Mandiri melalukan penyanggongan di sekitar ATM tersebut untuk memantau si pelaku.
Setelah dilakukan penyanggongan beberapa jam, atau tepatnya pukul 05.47, pelaku datang dengan mengendarai kendaraan roda dua dengan nopol DK 3845 OM. Selanjutnya pelaku masuk kedalam atm bank Mandiri.
“Di dalam ATM terlihat pada CCTV pengintai yang telah terpasang dalam atm tersebut terlihat pelaku membuka hidden camera yang terpasang pada pincuver atm tersebut,” tambah Kombes Fairan.
Nah saat pelaku membuka hidden camera itulah polisi melakukan penangkapan. Pelaku dibekuk petugas saat pelaku keluar dari ruang ATM