33 C
Jakarta
24 November 2024, 13:17 PM WIB

Curi Helm, Lolos dari Jerat Hukum, Begini Pengakuan Bule Rusia

MANGUPURA – Pelaku pencurian helm di kawasan Perenan, Mengwi, Badung, akhirnya terkuak. Pelakunya ternyata seorang warganegara asing (WNA) bernama Ivan Kashtaev, asal Rusia.

Dari hasil interogasi, pelaku mengambil lima buah helm di parkiran dalam kondisi stres dan depresi karena putus cinta. Dia juga saat itu sedang mabuk dalam pengaruh alkohol.

“Pada saat itu kondisi stres dan depresi serta selesai minum alkohol di pinggir pantai. Pada saat kembali ke vila, melihat ada helm diatas motor dan ingin mengambilnya.

Setelah sampai di vila tempat tinggalnya langsung tidur dan keesokan harinya baru menyadari bahwa telah melakukan pencurian helm

dan ingin mengembalikan helm tersebut karena takut karma. Jadi nggak lanjut karena nggak ada lapor dan korban tidak keberatan,” beber Kanitreskrim Polsek Mengwi AKP Wiwin.

Sabtu lalu (17/4) sekitar pukul 09.00 Wita, anggota Babhinsa setempat bersama Polisi dari Polsek Mengwi mencari identitas pelaku.

Akhirnya diketahui ternyata pelaku merupakan seorang WNA Rusia yang sering surfing dan minum di pinggir Pantai Pererenan, Mengwi, Badung.

“Setelah dilakukan koordinasi oleh pihak security dan bhabinkamtibmas  pelaku  datang dan mengembalikan helm serta meminta maaf kepada para korban,” tandas AKP Wiwin.

Kasus ini akhirnya berakhir damai dengan alasan korban tidak melapor. Pelaku pun lolos dari jerat hukum.

MANGUPURA – Pelaku pencurian helm di kawasan Perenan, Mengwi, Badung, akhirnya terkuak. Pelakunya ternyata seorang warganegara asing (WNA) bernama Ivan Kashtaev, asal Rusia.

Dari hasil interogasi, pelaku mengambil lima buah helm di parkiran dalam kondisi stres dan depresi karena putus cinta. Dia juga saat itu sedang mabuk dalam pengaruh alkohol.

“Pada saat itu kondisi stres dan depresi serta selesai minum alkohol di pinggir pantai. Pada saat kembali ke vila, melihat ada helm diatas motor dan ingin mengambilnya.

Setelah sampai di vila tempat tinggalnya langsung tidur dan keesokan harinya baru menyadari bahwa telah melakukan pencurian helm

dan ingin mengembalikan helm tersebut karena takut karma. Jadi nggak lanjut karena nggak ada lapor dan korban tidak keberatan,” beber Kanitreskrim Polsek Mengwi AKP Wiwin.

Sabtu lalu (17/4) sekitar pukul 09.00 Wita, anggota Babhinsa setempat bersama Polisi dari Polsek Mengwi mencari identitas pelaku.

Akhirnya diketahui ternyata pelaku merupakan seorang WNA Rusia yang sering surfing dan minum di pinggir Pantai Pererenan, Mengwi, Badung.

“Setelah dilakukan koordinasi oleh pihak security dan bhabinkamtibmas  pelaku  datang dan mengembalikan helm serta meminta maaf kepada para korban,” tandas AKP Wiwin.

Kasus ini akhirnya berakhir damai dengan alasan korban tidak melapor. Pelaku pun lolos dari jerat hukum.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/