29.3 C
Jakarta
22 November 2024, 10:19 AM WIB

De Gadjah Pimpin Pertina Bali Plus Manajer Tim Merah Pelatnas Tinju

DENPASAR – Jajaran kepengurusan Pengprov Pertina Bali periode 2021-2025 resmi dilantik pada Sabtu kemarin (17/4) di Dharma Negara Alaya.

Tampuk kepemimpinan Nyoman Adi Wiryatama bergeser ke Ketua Pengkot Pertina Denpasar Made Mulyawan Arya.

Selain menjabat sebagai Ketum Pengprov Pertina Bali yang anyar dan juga Manajer Tim Tinju PON Bali, pria yang akrab disapa De Gadjah tersebut juga mengemban tugas baru di PP Pertina.

De Gadjah resmi ditunjuk sebagai Manajer Timnas Tinju tim merah untuk SEA Games XXXI/2021, Hanoi, Vietnam.

Menurut De Gadjah kemarin, tim merah akan dihuni oleh 11 petinju peraih medali emas saat Seleknas tinju beberapa waktu lalu di Jakarta.

Tim merah nanti akan bermarkas di Batam, Kepri. “Saya dihubungi langsung oleh Ketum PP Pertina (Komarudin Simandjuntak) dan diminta untuk jadi manajer tim.

Suatu kebanggaan bagi saya tapi dengan catatan, saya mendapat dukungan dari pengurus PP Pertina,” ungkapnya.

Di tim merah dari 11 petinju, satu petinju adalah petinju asal Bali yaitu Kornelis Kwangu Langu yang turun di kelas layang 49 kg.

Selain tim merah, ada tim putih yaitu tim yang dihuni oleh petinju peraih perak di Seleknas beberapa waktu lalu.

Markas tim putih ada di Serang, Banten dan petinju PON Bali Cakti Dwi Putra yang turun dikelas menengah 75 kg, masuk didalam tim putih.

“Yang saya tahu, manajer di tim putih itu Asri dari Maluku Utara. Nanti sistemnya adalah petinju dari kedua tim melakukan sparring,” ungkapnya.

“Jika misalnya petinju dari tim merah yang banyak meraih kemenangan, saya akan jadi manajer di Timnas Tinju SEA Games.

Sebaliknya kalau tim putih yang menang, Asri jadi manajer dan saya jadi wakil manajer. Ini bukan soal tim mana yang menang. Ini lebih untuk petinju Indonesia bisa meraih medali di SEA Games nanti,” tutupnya. 

DENPASAR – Jajaran kepengurusan Pengprov Pertina Bali periode 2021-2025 resmi dilantik pada Sabtu kemarin (17/4) di Dharma Negara Alaya.

Tampuk kepemimpinan Nyoman Adi Wiryatama bergeser ke Ketua Pengkot Pertina Denpasar Made Mulyawan Arya.

Selain menjabat sebagai Ketum Pengprov Pertina Bali yang anyar dan juga Manajer Tim Tinju PON Bali, pria yang akrab disapa De Gadjah tersebut juga mengemban tugas baru di PP Pertina.

De Gadjah resmi ditunjuk sebagai Manajer Timnas Tinju tim merah untuk SEA Games XXXI/2021, Hanoi, Vietnam.

Menurut De Gadjah kemarin, tim merah akan dihuni oleh 11 petinju peraih medali emas saat Seleknas tinju beberapa waktu lalu di Jakarta.

Tim merah nanti akan bermarkas di Batam, Kepri. “Saya dihubungi langsung oleh Ketum PP Pertina (Komarudin Simandjuntak) dan diminta untuk jadi manajer tim.

Suatu kebanggaan bagi saya tapi dengan catatan, saya mendapat dukungan dari pengurus PP Pertina,” ungkapnya.

Di tim merah dari 11 petinju, satu petinju adalah petinju asal Bali yaitu Kornelis Kwangu Langu yang turun di kelas layang 49 kg.

Selain tim merah, ada tim putih yaitu tim yang dihuni oleh petinju peraih perak di Seleknas beberapa waktu lalu.

Markas tim putih ada di Serang, Banten dan petinju PON Bali Cakti Dwi Putra yang turun dikelas menengah 75 kg, masuk didalam tim putih.

“Yang saya tahu, manajer di tim putih itu Asri dari Maluku Utara. Nanti sistemnya adalah petinju dari kedua tim melakukan sparring,” ungkapnya.

“Jika misalnya petinju dari tim merah yang banyak meraih kemenangan, saya akan jadi manajer di Timnas Tinju SEA Games.

Sebaliknya kalau tim putih yang menang, Asri jadi manajer dan saya jadi wakil manajer. Ini bukan soal tim mana yang menang. Ini lebih untuk petinju Indonesia bisa meraih medali di SEA Games nanti,” tutupnya. 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/