DENPASAR– Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra belum bisa mendampingi tim ketika menghadapi Borneo FC di pekan ke-21 Liga 1 2021/2022 di Stadion Ngurah Rai. Teco diketahui masih harus menyelesaikan tugas di kursus kepelatihannya.
Pelatih fisik Bali United, Yogie Nugraha sementara dipercayakan dalam mendampingi tim Serdadu Tridatu. Yogie mengaku menaruh respek terhadap pelatih Borneo FC Fakhri Husaini.
Menurut Yogie, Fakhri adalah salah satu legenda sepak bola dan juga pelatih terbaik di Indonesia. Coach Yogie sangat menaruh respek dengan pelatih yang pernah menangani skuad Garuda Muda tersebut.
“Coach Fakhri adalah salah satu pelatih dan juga legenda sepak bola di Indonesia. Beliau juga merupakan pelatih dengan filosofi sepak bola menyerang. Saya respek dengan beliau, dan tentunya pertandingan besok akan berlangsung secara menarik dan terbuka,” ungkap Coach Yogie Nugraha, Jumat (28/1).
Lebih lanjut, Pesut Etam juga tidak diperkuat oleh beberapa pemain karena menjalani hukuman Komisi Disiplin seperti Kei Hirose, Javlon dan Rifad Marasabessy. Selain itu ada Terens Puhiri yang sedang melakoni agenda Timnas Indonesia.
Kendati demikian, Yogie Nugraha tidak mempersoalkan permasalahan ini melainkan tetap menaruh respek terhadap lawan.
“Perihal beberapa pemain yang absen di laga besok, saya pikir Borneo memiliki kedalam skuad yang bagus dan ini tidak mempengaruhi kekuatan mereka karena selalu memulai pertandingan dengan 11 pemain melawan 11 pemain. Sekali lagi, Borneo FC adalah tim yang bagus dengan kedalaman skuad yang mumpuni, kami akan menantikan laga besok (sore ini),” jelas Coach Yogie Nugraha.
Disisi lain Pelatih Borneo FC Fakhri Husaini sudah melakukan persiapan matang menghadapi Serdadu Tridatu. Sebagai pengganti Risto Vidakovic, tentu beban berat ada di pundaknya. “ Saya menyadari betapa berharganya pertandingan melawan Bali United,” ucapnya.
“Saya pikir, kami harus bekerja keras lagi untuk pertandingan melawan Bali United. Seberapa besar kami melakukan latihan, di pertandingan besok bisa dilihat. Tentu masih ada beberapa catatan setelah saya memimpin tim dalam kurun waktu satu pekan ini,” tambahnya.
Dia menilai Bali United adalah tim yang tangguh di Liga 1 musim ini. Itu sebabnya dia harus hati-hati dalam mengatur strategi di lapangan.
“Bali salah satu tim tangguh dan mereka sudah berkumpul cukup lama. Mereka itu adalah tim yang terdiri dari pemain berkualitas baik lokal maupun asing. Tentu saja kami bersemangat,” tutupnya.