DENPASAR – Gubernur Bali Wayan Koster dalam sambutannya di acara pelantikan Pimpinan DPRD Bali curhat terkait dengan kondisi pariwisata di Bali yang kian merosot.
“Praktik pariwisata kita di Bali sudah tidak terselenggara dengan baik. Sudah mengalami kemerosotan di mana-mana, disana sini yang membuat citra pariwisata Bali ini tidak lagi bagus karena sudah mulai tercoreng,” ujar Gubernur Koster di gedung DPRD Bali, Selasa (1/10).
Tapi, lanjut Koster, mungkin alam terlalu baik dengan Bali. Sebab bulan lalu Bali masih dapat rangking sebagai destinasi pariwisata dunia yang terbaik.
“Coba bayangkan tidak dikelola dengan baik saja masih bisa menjadi destinasi wisata terbaik, jadi betapa pentingnya ini kita kelola dengan baik,” sebutnya.
Menurutnya, visi Sad Kertih Loka Bali dibuat untuk masalah pariwisata Bali di antaranya adalah meningkatkan citra dan kualitas pariwisata yang sekarang menurut Koster berada dalam lampu kuning.
“Jadi jangan kita merasa Bali ini dalam keadaan baik-baik saja, harus kita sikapi dengan serius,” sebut Gubernur Koster.