NEGARA – Membersihkan sampah dengan cara dibakar saat musim kering seperti sekarang ini harus berhati-hati. Jika tidak maka akan mengakibatkan kebakaran yang lebih luas.
Seperti yang terjadi di kebun jati dan cokelat di Banjar Anyar Sari, Nusasari, Melaya, kemarin siang. Kebun jati dan cokelat seluas 30 are ludes terbakar.
Menurut informasi, kebakaran bermula ketika pemilik kebun membakar sampah di areal kebun jati dan kakao.
Karena musim kemarau dan dedaunan serta rerumputan dibawah pohon jati dan kakao mengering, api dari pembakaran sampah tersebut sedikit demi sedikit merembet lalu semakin membesar.
Sekitar pukul 14.10 api semakin meluas dan membakar sebagian kebun. Warga disekitar kebun yang melihat kepulan asap dan api yang meluas lalu menghubungi pemadam kebakaran.
Dua unit mobil pemadam kebakaran kemudian datang ke lokasi untuk memadamkan api. Setelah satu jam dilakukan upaya pemadaman, api akhirnya padam.
“Api berhasil kita padamkan setelah menghabiskan dua tangki air dari satu unit mobil pemadam pemkab dan satu unit dari kecamatan Melaya.
Api yang menimbulkan kebakaran di kebun itu diduga berasal dari pembakaran sampah,” ujar Kasi Pemadam Kebakaran Pemkab Jembrana Kade Bagus Darmawan