AMLAPURA – Kendaraan dan barang di dalam KPM Dharma Rucitra III yang karam di Pelabuhan Padangbai, Kecamatan Manggis, Karangasem sejak Jumat malam (12/6) lalu akhirnya mulai dievakuasi kemarin.
Bila cuaca bersahabat dan tidak ada kendala berarti di lapangan, seluruh kendaraan dan barang yang ada di kapal itu diperkirakan bisa dievakuasi petugas evakuasi dalam kurun waktu 5-6 hari.
Koordinator Tim Evakuasi KMP Dharma Rucitra III, Abdul Khalik, menuturkan, persiapan untuk mengevakuasi barang dan kendaraan yang ada di dalam KPM Dharma Rucitra III sudah dilakukan sejak Senin (22/6) lalu.
Namun, baru Selasa kemarin (23/6), petugas evakuasi yang jumlahnya total sebanyak 36 orang telah melakukan evakuasi.
“Hari ini kami targetkan ada sebanyak 20 persen barang yang ada di kapal itu bisa kami evakuasi. Sementara untuk kendaraan sendiri, kami targetkan bisa mengevakuasi sebanyak 6 unit,” katanya.
Bila cuaca bersahabat dan tidak ada kendala di lapangan, menurutnya, seluruh barang dan kendara yang ada di kapal itu bisa dievakuasi dalam kurun waktu 5-6 hari.
Untuk diketahui, jumlah kendaraan yang berada di dalam kapal mencapai puluhan unit. Di antaranya yakni tronton sekitar 8 unit, truk besar 10 unit, truk sedang 3 unit, dan truk kecil 3 unit.
Sedangkan kendaraan kecil 3 unit, sepeda motor 8 unit. Ditambah barang penumpang, serta muatan yang diangkut oleh truk.
“Berdasar estimasi, kapal itu sudah bisa terapung normal di hari ke-21 sehingga bisa dipindahkan dari posisi saat ini,” katanya.
Lebih lanjut di hari pertama evakuasi barang dan kendaraan dari dalam KPM Dharma Rucitra III, menurutnya, tidak ada kendala berarti yang ditemukan.
Cuaca pun cukup bersahabat sehingga memudahkan evakuasi. Hanya saja,kata dia, kemungkinan kendala akan muncul saat proses evakuasi tronton dan truk mengingat beban kedua jenis kendaraan itu cukup berat.