DENPASAR-Mewujudkan keamanan dan ketertiban saat perayaan Natal 2018, Kepolisian Resort Kota (Polresta) Denpasar akan mengerahkan sebanyak 1.762 personelnya.
Seperti ditegaskan Kapolreata Denpasar, AKBP Ruddi Setiawan, Rabu (19/12). Menurutnya seribu lebih personel polisi itu akan bertugas menjaga seluruh gereja yang ada di wilayah hukum Polresta Denpasar selama perayaan Natal berlangsung.
“Nanti ada personel gabungan juga, dari TNI dan tokoh masyarakat yang ikut mengamankan,” kata AKBP Ruddi Setiawan. Ribuan personel itu akan ditempatkan di 111 gereja yang ada di Denpasar maupun Badung.
Untuk satu gereja kecil, lanjut Ruddi, Polresta Denpasar akan menempatkan minimal enam personel dengan stanby siang dan malam.
Pun terkait antisipasi kerawanan saat perayaan natal, lanjut kapolresta, dari total 111 gereja di Denpasar, ada 10 gereja besar yang nantinya akan menjadi perhatian khusus pihak kepolisian.
Alasan fokus kepolisian dengan 10 gereja besar itu karena jumlah umatnya yang banyak.”Khusus untuk 10 gereja besar kami akan tempatkan puluhan personel untuk menjaga satu gereja besar,”imbuhnya.
Selain melakukan penjagaan, personel kepolisian juga akan melakukan pemeriksaan ketat terhadap pengunjung gereja.
“Seluruh barang bawaan para umat akan diperiksa satu persatu. Ini kami lakukan sebagai antisipasi ancaman teror,” tukas Ruddi