29.2 C
Jakarta
30 April 2024, 2:06 AM WIB

Viral Dimaki Wanita Pengendara, Aiptu Oktavianus Dapat Penghargaan

DENPASAR – Sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu, seorang polisi lalu lintas dari Polresta Denpasar mendapatkan perlakuan kasar dari seorang wanita pengendara mobil di Denpasar. Polisi tersebut bernama Aiptu Oktavianus Yulius Lusi yang menjabat Bintara Operasional Satlantas Polresta Denpasar.

Mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan itu, dia tetap sabar. Dia kini memetik buah dari kesabarannya itu.

Kapolresta Denpasar Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan, Rabu pagi (24/2) memberikan reward kepada Aiptu Oktavianus. Reward itu diberikan saat apel pagi di halaman depan Mapolresta Denpasar. 

“Saya mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya kepada AIPTU Oktavianus Yulius Lusi yang tetap sabar melaksanakan tugas penindakan pelanggaran lalu lintas sesuai SOP walaupun sempat dimaki oleh pelanggar dan videonya viral di media sosial,” kata Kombes Jansen.

Lebih lanjut dirinya juga merasa bangga atas apa yang telah dilakukan bawahannya demi Polri. Dia berharap agar apa yang dilakukan Aiptu Oktavianus akan menjadi contoh bagi personel lainnya untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi terciptanya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Jansen juga berharap agar seluruh personel dapat berprestasi meski tidak berdinas di bagian operasional.

DENPASAR – Sempat viral di media sosial beberapa waktu lalu, seorang polisi lalu lintas dari Polresta Denpasar mendapatkan perlakuan kasar dari seorang wanita pengendara mobil di Denpasar. Polisi tersebut bernama Aiptu Oktavianus Yulius Lusi yang menjabat Bintara Operasional Satlantas Polresta Denpasar.

Mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan itu, dia tetap sabar. Dia kini memetik buah dari kesabarannya itu.

Kapolresta Denpasar Kombes Pol Jansen Avitus Panjaitan, Rabu pagi (24/2) memberikan reward kepada Aiptu Oktavianus. Reward itu diberikan saat apel pagi di halaman depan Mapolresta Denpasar. 

“Saya mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi setinggi-tingginya kepada AIPTU Oktavianus Yulius Lusi yang tetap sabar melaksanakan tugas penindakan pelanggaran lalu lintas sesuai SOP walaupun sempat dimaki oleh pelanggar dan videonya viral di media sosial,” kata Kombes Jansen.

Lebih lanjut dirinya juga merasa bangga atas apa yang telah dilakukan bawahannya demi Polri. Dia berharap agar apa yang dilakukan Aiptu Oktavianus akan menjadi contoh bagi personel lainnya untuk terus memberikan pelayanan terbaik demi terciptanya rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Jansen juga berharap agar seluruh personel dapat berprestasi meski tidak berdinas di bagian operasional.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/