25.6 C
Jakarta
23 November 2024, 6:56 AM WIB

Setahun Jebol, Senderan Jembatan Banyuatis-Bengkel Akhirnya Diperbaiki

BANYUATIS – Sempat rusak parah selama hanpir setahun, senderan di jembatan penghubungan antara Desa Banyuatis dengan Desa Bengkel, akhirnya diperbaiki.

 

Pantauan Jawa Pos Radar Bali, sejumlah pekerja sudah mulai mengerjakan senderan tersebut.

 

Tadinya panjang senderan yang jebol mencapai lima meter, dengan ketinggian tiga meter.

Jebolnya senderan itu pun sempat membuat akses jalan warga sedikit terhambat.

 

Apabila ada mobil yang hendak melintas, terpaksa tidak bisa berpapasan. Seringkali kendaraan yang datang dari arah Banyuatis yang mengalah. Mengingat senderan yang jebol memang ada di wilayah Banyuatis.

 

Camat Banjar Ketut Darmawan mengatakan, kerusakan itu sebenarnya sudah terjadi sejak setahun lalu. Namun saat itu kerusakan hanya sedikit dan tak terlalu menggangu akses jalan. Namun pada awal 2019, kerusakan makin parah.

 

“Hanya senderannya saja yang rusak, kalau pondasi jembatan masih aman. Syukurnya sekarang senderannya sudah diperbaiki, jadi lebih aman bagi warga yang melintas,” kata Darmawan

BANYUATIS – Sempat rusak parah selama hanpir setahun, senderan di jembatan penghubungan antara Desa Banyuatis dengan Desa Bengkel, akhirnya diperbaiki.

 

Pantauan Jawa Pos Radar Bali, sejumlah pekerja sudah mulai mengerjakan senderan tersebut.

 

Tadinya panjang senderan yang jebol mencapai lima meter, dengan ketinggian tiga meter.

Jebolnya senderan itu pun sempat membuat akses jalan warga sedikit terhambat.

 

Apabila ada mobil yang hendak melintas, terpaksa tidak bisa berpapasan. Seringkali kendaraan yang datang dari arah Banyuatis yang mengalah. Mengingat senderan yang jebol memang ada di wilayah Banyuatis.

 

Camat Banjar Ketut Darmawan mengatakan, kerusakan itu sebenarnya sudah terjadi sejak setahun lalu. Namun saat itu kerusakan hanya sedikit dan tak terlalu menggangu akses jalan. Namun pada awal 2019, kerusakan makin parah.

 

“Hanya senderannya saja yang rusak, kalau pondasi jembatan masih aman. Syukurnya sekarang senderannya sudah diperbaiki, jadi lebih aman bagi warga yang melintas,” kata Darmawan

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/