SEMARAPURA – Upacara Guru Piduka di Padmasana SMP Negeri 4 Banjarangkan berlangsung cukup mencengkam, Selasa (22/10) sekitar pukul 09.00.
Saat ratusan siswa dan guru SMP tersebut sedang melakukan Puja Trisandya bersama, empat siswi tiba-tiba berteriak dan menangis histeris.
Empat siswi itu masing-masing Dewa Ayu Nadia kelas IX, Kadek Ginanti kelas VII, Ni Nengah Devi Ariani kelas IX, dan Ketut Martini Asih kelas VII.
Lantaran sulit dihentikan, Wakil Bupati Klungkung, I Made Kasta pun akhirnya turun tangan untuk menyadarkan para siswa yang kesurupan.
Agar siswa tidak kembali mengalami kesurupan, Wabup Made Kasta menyarankan pihak sekolah agar membuat pelinggih sederhana untuk tempat makhluk halus tersebut.
Selain itu pihaknya juga meminta agar pihak sekolah membuat sesajen. “Pihak sekolah nanti akan membuat upacara mecaru mancewarna,” kata Wabup Kasta.