DENPASAR – Momen Hari Raya Natal dan tahun baru (Nataru) tinggal dua pekan lagi. Keamanan Bali pun menjadi perhatian pihak berwajib.
Demi menjaga Polda Bali mengamankan Nataru, ribuan tentara ikut disiagakan. Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Benny Susianto
kepada awak media mengungkapkan, ada 3.000 personel TNI Kodam IX/Udayana siap dikerahkan dalam Operasi Lilin untuk pengamanan Nataru.
Saat ini di wilayah teritorial Kodam IX/Udayana (Bali Nusra) keseluruhan ada 6.500 personel. Nah, khusus pengamanan Nataru di Bali dikerahkan 3.000 personel.
“Kami juga berharap partisipasi masyarakat ikut menjaga keamanan di wilayah masing-masing agar perayaan Nataru penuh
suka cita dan damai di Bali,” terang Mayjen Benny Susianto di sela-sela Syukuran Hari Juang TNI AD Tahun 2019 di Pantai Mertasari, Sanur, kemarin.
Lulusan Akademi Militer 1987 ini menegaskan, masalah keamanan tidak bisa hanya bergantung kepada aparat. Peran semua komponen masyarakat juga penting menciptakan situasi kondusif.
Di lain sisi, personel Sat Sabhara Polres Badung kemarin mulai aktif melaksanakan patroli di wilayah Dalung, Kuta Utara, untuk mengantisipasi
penjualan petasan dan kembang api berukuran besar. Petugas hanya menemukan kembang api berukuran 5 inci.