NEGARA-Lain Partai Golkar, lain pula Partai Gerindra.
Jika sebelumnya ada peluang besar bagi Ketua DPD II Partai Golkar Jembrana Wayan Suardika menduduki jabatan wakil ketua dari Golkar.
Kondisi berbeda justru terjadi di internal Partai Gerindra Jembrana.
Partai yang menempati posisi ketiga dengan perolehan lima kursi saat Pemilu Legislatif (Pileg) 2019 lalu itu kini masih gabeng alias belum jelas.
Padahal dari hitungan perolehan kursi, Partai Gerindra Jembrana berpeluang menduduki wakil ketua II DPRD Jembrana.
Meski belum jelas, dari sejumlah kasak-kusuk, ada dua nama caleg Partai Gerindra yang akan duduk sebagai wakil ketua II.
Kedua caleg itu, yakni Caleg terpilih I Made Putu Baskara dari dapil negara dan I Ketut Sadwi Darmawan
Sementara, posisi ketua DPRD Jembrana posisi terkuat Ni Made Sri Sutharmi. Sutharmi yang memperoleh suara terbanyak dengan 7335 suara dan menjabat sebagai sekretaris DPC PDIP Jembrana diprediksi berpeluang besar meraih jabatan ketua DPRD Jembrana.