DENPASAR – Skuad Serdadu Tridatu kloter pertama sudah menapaki jejak di Serui, Kabupaten Kepulauan Yapen, untuk persiapan menghadapi Perseru Serui Jumat besok (11/8).
Kloter kedua, hari ini sudah bertolak menuju Serui yang dipimpin langsung oleh Asisten Pelatih Bali United Eko Purdjianto.
Rombongan pertama yang terdiri M. Taufiq, Taufik Hidayat, Wawan Hendrawan, Ilija Spasojevic, Yandi Sofyan, Agus Nova Wiantara, hingga tiga pemain asing sudah mulai berlatih ringan di Serui.
Bukan hanya pemain asing yang baru pertama kali menuju Serui, beberapa pemain lokal juga ada yang baru pertama kali melakoni laga tandang menghadapi Cendrawasih Jingga – julukan Perseru Serui.
Salah satunya adalah bek muda Dallen Doke. Dallen yang sudah mengemas satu gol dan satu assist untuk Serdadu Tridatu musim ini sudah benar-benar sangat siap menghadapi laga keras kontra Perseru.
Bukan tanpa alasan Dallen ikut diboyong menuju Serui oleh jajaran Pelatih Bali United. Jebolan Bali United U-19 ini, menurut para pelatih, adalah bek yang berani dan tangguh.
Dalam tiga penampilan terakhirnya, Dallen bermain cukup apik. Disamping itu saat menghadapi Timnas U-23 di laga uji coba beberapa waktu lalu, Dallen menunjukkan kualitas dan keberaniannya.
Dia juga sempat bersitegang dengan Septian David Maulana saat berduel bola. Menghadapi Perseru di Stadion Marora, tipikal permainan keras seperti Dallen cukup dibutuhkan termasuk tenaga dan gaya permainan I Gede Sukadana.
“Jelas saya siapkan mental dan fisik. Saya juga sudah melihat gaya permainan mereka saat menahan imbang kami 1-1 di putaran pertama.
Mereka bermain sangat defensive. Saya harus bisa mengatasi permainan mereka di lini belakang,” beber Dallen.
Meskipun sebagai bek, dia juga berpikir bagaimana caranya untuk bisa menjebol gawang Serui di kandang mereka sendiri.
Perjalanan yang menguras energi dan tenaga membuat dia harus benar-benar mengatur tubuhnya agar tidak mengalami kelelahan yang berlebihan.
Sebab saat bermain untuk klub Spanyol, Castellon ini belum pernah mengalami laga tandang yang cukup jauh.
“Waktu saya main di Eropa, laga tandang tidak pernah sejauh ini. Saya harus selalu siap menghadapi semua kemungkinan yang ada,” terangnya.
Tim tamu terkenal sulit menang di Stadion Marora, justru menjadikan motivasi lebih bagi Dallen untuk mempersembahkan kemenangan.
Terlebih Serdadu Tridatu sudah berada di jalur yang benar dan bertengger di lima besar Liga 1. “PSM dan Barito saja bisa mengalahkan mereka (Perseru).
Itu justru jadi motivasi untuk kami dan menjadi awal kebangkitan. Awal-awal musim mungkin kami masih bingung, tetapi kami sekarang berada di jalur yang benar,” tuturnya. (lit)