DENPASAR – Ilija Spasojebic patut diberi apresiasi tinggi setelah gol melalui pahanya berhasil menghindarkan Bali United dari kekalahan perdana di Liga 1 musim ini.
Ini adalah gol yang benar-benar ditunggu oleh penyerang naturaliasi berusia 30 tahun. Menurut Caretaker Bali United Eko Purdjianto, Spaso tidak bisa terlalu dipaksakan untuk mencetak gol cepat musim ini.
Hasil dari kesabaran yang membuat Spaso bisa mencetak gol perdana. “Tidak bisa dipaksakan Spaso. Kami tahu Spaso sudah melewati beberapa pertandingan termasuk AFC Cup dan Piala Presiden.
Kami tidak bisa mamaksakan dan dengan sendirinya dia akan mencetak gol. Saya harapkan Spaso bisa lebih baik lagi dan dia bisa mencetak gol lebih banyak,” bebernya.
Ilija SPasojevic sendiri terlihat sangat senang dengan gol perdananya. Tetapi yang terpenting bagi Spaso adalah dia bisa membawa Bali United tidak terkalahkan di Liga 1 musim ini.
“Saya senang atas gol perdana di Liga 1 musim ini. Tapi yang terpenting adalah Bali United tetap belum terkalahkan di Liga 1.
Ada sedikit kecewa di pertandingan kali ini karena target awal kami adalah menang. Tapi hasil imbang tetap harus kami syukuri,” tutur penyerang kelahiran Montengro ini.