28.4 C
Jakarta
30 April 2024, 4:45 AM WIB

Kontra Chiangrai, Pieter Tanuri : Tidak Mudah Mengalahkan Kami

DENPASAR – Pekan depan, tepatnya Selasa mendatang (23/1), Bali United akan bertandang ke Singha Stadium, markas Chiangrai United di preliminary round 2 Asia Champions League (ACL).

Jika menang kontra Chiangrai United, Bali United akan bertemu raksasa Tiongkok Shanghai SIPG pada tanggal 30 Januari mendatang.

Owner Bali United Pieter Tanuri cukup optimistis bisa mengalahkan skuad asuhan Alexandre Gama itu.

“Mudah-mudahan dengan modal kami menang lawan Tampines Rovers, kami bisa lolos satu langkah lagi dan bisa ke Shanghai,” ucapnya.

Kakak kandung CEO Bali United Yabes Tanuri itu mengaku sudah mengetahui bagaimana kekuatan Chiangrai United.

Melawan Chiangrai United juga bisa menjadi ujian yang sebenarnya kekuatan Bali United musim ini.

Untuk mengetahui rekam jejak klub elite Liga Thailand itu, Bali United sedikit banyak mendapat masukan dari salah satu pelatih Liga I, Persija Jakarta.

“Stefano Cugurra pernah melatih Chiangrai. Saya lihat permainan Chiangrai cukup bagus,” ucapnya. Klub berjuluk The Beetles saat ini diperkuat tiga pemain Brazil.

Tiga pemain itu menjadi roh permainan Chiangrai United hingga bisa tembus babak playoff ACL. Mereka adalah Victor Cardozo, Gilberto Macena, dan Cleiton Silva.

Selain itu ada beberapa pemain asing lain seperti Lee Yong-rae dari Korsel dan pemain asal Myanmar Kyaw Ko Ko.

Dengan kekuatan lima pemain asing yang dimiliki, Chiangrai United menjadi kekuatan yang menakutkan di Liga Thailand.

“Mereka (Chiangrai United, red) memang berkelas. Tapi, kami yakin bisa memberikan perlawanan. Tidak mudah mengalahkan kami. Buktikan sekali lagi dan mudah-mudahan Tuhan bersama kami,” ucap Pieter. 

DENPASAR – Pekan depan, tepatnya Selasa mendatang (23/1), Bali United akan bertandang ke Singha Stadium, markas Chiangrai United di preliminary round 2 Asia Champions League (ACL).

Jika menang kontra Chiangrai United, Bali United akan bertemu raksasa Tiongkok Shanghai SIPG pada tanggal 30 Januari mendatang.

Owner Bali United Pieter Tanuri cukup optimistis bisa mengalahkan skuad asuhan Alexandre Gama itu.

“Mudah-mudahan dengan modal kami menang lawan Tampines Rovers, kami bisa lolos satu langkah lagi dan bisa ke Shanghai,” ucapnya.

Kakak kandung CEO Bali United Yabes Tanuri itu mengaku sudah mengetahui bagaimana kekuatan Chiangrai United.

Melawan Chiangrai United juga bisa menjadi ujian yang sebenarnya kekuatan Bali United musim ini.

Untuk mengetahui rekam jejak klub elite Liga Thailand itu, Bali United sedikit banyak mendapat masukan dari salah satu pelatih Liga I, Persija Jakarta.

“Stefano Cugurra pernah melatih Chiangrai. Saya lihat permainan Chiangrai cukup bagus,” ucapnya. Klub berjuluk The Beetles saat ini diperkuat tiga pemain Brazil.

Tiga pemain itu menjadi roh permainan Chiangrai United hingga bisa tembus babak playoff ACL. Mereka adalah Victor Cardozo, Gilberto Macena, dan Cleiton Silva.

Selain itu ada beberapa pemain asing lain seperti Lee Yong-rae dari Korsel dan pemain asal Myanmar Kyaw Ko Ko.

Dengan kekuatan lima pemain asing yang dimiliki, Chiangrai United menjadi kekuatan yang menakutkan di Liga Thailand.

“Mereka (Chiangrai United, red) memang berkelas. Tapi, kami yakin bisa memberikan perlawanan. Tidak mudah mengalahkan kami. Buktikan sekali lagi dan mudah-mudahan Tuhan bersama kami,” ucap Pieter. 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/