KUTA – Musim lalu, Bali United pernah sukses mencatatkan rekor delapan pertandingan beruntun tidak pernah kalah.
Tepatnya sejak pekan ke-19 Liga 1 2017 hingga pekan ke-26 Liga 2017. Serdadu Tridatu kala itu hanya ditahan imbang tuan rumah Borneo FC dan Persib Bandung.
Musim ini, tampaknya, Bali United mencoba untuk memecahkan rekor tak terkalahkannya itu. Bali United sendiri sudah empat kali mencatat kemenangan beruntun plus hasil imbang sejak pekan ke 18 Liga 1.
Tapi yang menjadi catatan spesial yang tidak dimiliki Bali United musim lalu adalah, empat laga tandang beruntun tidak pernah terkalahkan.
Tiga kemenangan dan satu hasil imbang berhasil dibukukan Ilija Spasojevic dkk. Tapi, jika dilihat dari pekan ke-15 saat menghadapi PSM Makassar, Serdadu Tridatu mampu tampil prima.
Hanya dipekan ke-17 saja Serdadu Tridatu tumbang menghadapi kampiun musim lalu, Bhayangkara FC dengan skor 3-2.
“Korban” selanjutnya dari Serdadu Tridatu bisa jadi adalah PS TIRA yang akan menjadi lawan mereka di pekan ke-23 Liga 1, Senin mendatang (24/9).
Setelah itu, Bali United akan menghadapi tim pincang Sriwijaya FC di kandang mereka sendiri (29/9). Jika mampu menang atau imbang, tujuh pertandingan tidak akan terkalahkan.
“Delapan pertandingan kami perkasa. Saya pikir ini sangat penting bagi kami. Apalagi beberapa pemain sudah mulai pulih dari cedera dan bisa dikatakan
kami akan bermain dengan kekuatan penuh melawan PS TIRA,” terang pencetak enam gol di Liga 1 musim ini, Melvin Pltaje saat ditemui usai latihan kemarin.
Bicara PS TIRA yang akan tiba di Bali Sabtu pagi besok (22/9), Melvion – sebutan Melvin tidak terlalu paham dengan kekuatannya. Tapi dia sedikit sesumbar bisa mencetak gol lagi menghadapi PS TIRA.
“Saya tidak tahu PS TIRA. Tetapi saya sudah sangat siap karena setiap pertandingan saya hampir mencetak gol. Lawan PS TIRA, saya mau cetak satu gol lagi,” tuturnya.