34.7 C
Jakarta
30 April 2024, 14:04 PM WIB

Kalah di Laga Perdana, Coach Marjo: Waktunya Global Cebu FC Menang

DENPASAR – Masalah gaji sudah beres. Meski pemain Global Cebu FC belum gajian, mereka siap meladeni Bali United di matchday AFC Cup hari.

Pelatih Global Cebu FC bahkan sudah mempersiapkan pertandingan melawan Bali United dengan sangat matang.

Menurut sang arsitek Marjo Allado saat konferensi pers kemarin, pertandingan melawan Serdadu Tridatu kemungkinan besar akan berlangsung ketat.

Menurutnya, apapun yang terjadi skuad asuhannya harus bisa meraih tiga poin malam hari ini. Rekaman pertandingan dari I Gede Sukadana dkk juga sudah dilihatnya.

Bukan hanya sekali, tetapi tiga kali. Termasuk juga pertandingan saat melawan Yangon United yang notabene saat itu Serdadu Tridatu diisi oleh skuad muda mereka.

“Kalau saya lihat lawan Yangon, mereka menguasai bola sebanyak 70 persen meskipun mereka kalah. Saya juga melihat pelatih mereka (Widodo Cahyono Putro)

sudah melakukan tugasnya dengan sangat baik. Setidaknya saya sudah mengetahui apa yang harus saya lakukan untuk meredam mereka,”  jelasnya.

Disisi lain, sang kapten sekaligus penjaga gawang Global Cebu FC Patrick Deyto mengatakan akan memperbaiki kesalahan yang dibuat saat melawan FLC Thanh Hoa di laga perdana AFC Cup Grup G.

Menurutnya, organisasi permainan Global Cebu cukup buruk saat itu. “Pelatih pasti sudah mengetahui apa yang akan dilakukan. Sebelumnya kami kalah (lawan FLC Thanh Hoa)

dan kami sadar ada yang salah dari organisasi permainan. Saya berharap tidak akan terulang lagi dan kami juga tidak masalah dengan lapangan artifisial meskipun

ini bukan kandang kami sesungguhnya. Tekanan sebagai untuk menang karena kami adalah tim tuan rumah pasti ada dan kami coba untuk mengatasinya besok,” tuturnya 

DENPASAR – Masalah gaji sudah beres. Meski pemain Global Cebu FC belum gajian, mereka siap meladeni Bali United di matchday AFC Cup hari.

Pelatih Global Cebu FC bahkan sudah mempersiapkan pertandingan melawan Bali United dengan sangat matang.

Menurut sang arsitek Marjo Allado saat konferensi pers kemarin, pertandingan melawan Serdadu Tridatu kemungkinan besar akan berlangsung ketat.

Menurutnya, apapun yang terjadi skuad asuhannya harus bisa meraih tiga poin malam hari ini. Rekaman pertandingan dari I Gede Sukadana dkk juga sudah dilihatnya.

Bukan hanya sekali, tetapi tiga kali. Termasuk juga pertandingan saat melawan Yangon United yang notabene saat itu Serdadu Tridatu diisi oleh skuad muda mereka.

“Kalau saya lihat lawan Yangon, mereka menguasai bola sebanyak 70 persen meskipun mereka kalah. Saya juga melihat pelatih mereka (Widodo Cahyono Putro)

sudah melakukan tugasnya dengan sangat baik. Setidaknya saya sudah mengetahui apa yang harus saya lakukan untuk meredam mereka,”  jelasnya.

Disisi lain, sang kapten sekaligus penjaga gawang Global Cebu FC Patrick Deyto mengatakan akan memperbaiki kesalahan yang dibuat saat melawan FLC Thanh Hoa di laga perdana AFC Cup Grup G.

Menurutnya, organisasi permainan Global Cebu cukup buruk saat itu. “Pelatih pasti sudah mengetahui apa yang akan dilakukan. Sebelumnya kami kalah (lawan FLC Thanh Hoa)

dan kami sadar ada yang salah dari organisasi permainan. Saya berharap tidak akan terulang lagi dan kami juga tidak masalah dengan lapangan artifisial meskipun

ini bukan kandang kami sesungguhnya. Tekanan sebagai untuk menang karena kami adalah tim tuan rumah pasti ada dan kami coba untuk mengatasinya besok,” tuturnya 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/