DENPASAR – Aksi gelandang anyar Bali United Milos Krkotic sudah ditunggu-tunggu publik sepakbola Bali di pekan kedua Liga I kontra PSIS Semarang.
Pertanyaannya, apakah Milos Krkotic akan diturunkan Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro di laga kontra tuan rumah PSIS Semarang atau tidak? Tidak ada yang tahu.
Pantauan Jawa Pos Radar Bali saat latihan di Lapangan Banteng, Seminyak kemarin, Milos sudah mulai dicoba dengan skuad utama Serdadu Tridatu.
Dia terlihat berada di posisi ke-10 atau sebagai gelandang serang. Ketika ditanya apakah dia akan bermain atau tidak, dia mengatakan ada kemungkinan dia bisa bermain kontra PSIS Semarang.
Namun, semua itu tergantung dari jajaran Pelatih Bali United apakah akan memainkannya atau tidak. “Setiap hari saya menunjukkan progress yang bagus,” kata Milos Krkotic.
Ditanya soal PSIS Semarang, dia mengaku sama sekali belum pernah melihat permainan Laskar Mahesa Jenar – julukan PSIS Semarang.
Menurutnya, saat tiba di Magelang nanti dia akan menyaksikan rekaman pertandingan bersama pemain lainnya.
Ketika disinggung mengenai kemungkinan dia bermain sejak menit awal dan akan bermain penuh dengan pemain keturunan Belanda lainnya seperti Nick Van Der Velden, Irfan Bachdim, dan Stefano Lilipaly, dia mengaku tidak aka nada masalah sama sekali.
Bahkan dia tidak ingin ada yang beranggapan bahwa akan ada The Dutch Connection atau The Balkan’s Connection.
“Kami satu tim dan tidak ada istilah itu. Disini banyak pemain yang bisa beberapa posisi dan saya tegaskan tidak ada istilah koneksi-koneksi apapun,” ucapnya.
Jika dimainkan, Milos mengaku lebih suka sebagai pengatur serangan alias playmaker. “Saya suka kontrol bola dan saya bermain mobile. Seperti jenderal lapangan tengah,” tutupnya.