31.1 C
Jakarta
30 April 2024, 9:57 AM WIB

Lakalantas Adu Jangkrik, Pemotor Luka-luka

SINGARAJA– Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Ahmad Yani, Singaraja, pada pukul 00.30 Senin (23/5) dini hari. Sebanyak dua unit sepeda motor terlibat kecelakaan. Akibatnya tiga orang harus dirawat di RS Parama Sidhi Singaraja.

 

Kecelakaan itu melibatkan sepeda motor DK 6725 UAF dan DK 4678 VX. Kecelakaan terjadi depan lawan depan alias kecelakaan adu jangkrik.

 

Peristiwa bermula saat sepeda motor DK 4678 VX datang dari arah Kota Singaraja menuju le Lovina. Kendaraan itu dikemudikan Putu AA, 17, dan membonceng Gede ES, 17, warga Desa Menyali. Saat melaju, sepeda motor itu hendak berbelok ke arah utara, menuju Jalan Pidada.

Sementara dari arah Lovina, muncul sepeda motor DK 6725 UAF yang dikemudikan Ajat Sudrajat, 24, warga Desa Anturan. Sepeda motor itu kemudian menabrak kendaraan DK 4678 VX.

 

Dampaknya pengemudi sepeda motor DK 4678 VX, terlempar dari kendaraan. Kepalanya menghantam trotoar. Korban sempat tidak sadarkan diri. Warga kemudian mengevakuasi korban menuju RS Parama Sidhi Singaraja.

 

Dari hasil pemeriksaan medis, Putu AA mengalami cedera kepala. Sehingga sempat mengeluarkan darah dari hidung. Sementara rekannya, hanya mengalami luka ringan pada bagian lutut. Di sisi lain, pengemudi sepeda motor DK 6725 UAF mengalami luka lecet pada wajah, bahu, serta tangan.

 

Kasi Humas Polres Buleleng AKP Gede Sumarjaya mengatakan, polisi masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut. “Kami masih penyelidikan terkait peristiwa itu. Karena minimnya saksi-saksi di lapangan. Apakah sepeda motor DK 4678 VX tidak menyalakan lampu reting saat belok, atau memang sepeda motor DK 6725 UAF ngebut dari barat. Itu masih kami dalami,” kata Sumarjaya. (eps)

SINGARAJA– Insiden kecelakaan terjadi di Jalan Ahmad Yani, Singaraja, pada pukul 00.30 Senin (23/5) dini hari. Sebanyak dua unit sepeda motor terlibat kecelakaan. Akibatnya tiga orang harus dirawat di RS Parama Sidhi Singaraja.

 

Kecelakaan itu melibatkan sepeda motor DK 6725 UAF dan DK 4678 VX. Kecelakaan terjadi depan lawan depan alias kecelakaan adu jangkrik.

 

Peristiwa bermula saat sepeda motor DK 4678 VX datang dari arah Kota Singaraja menuju le Lovina. Kendaraan itu dikemudikan Putu AA, 17, dan membonceng Gede ES, 17, warga Desa Menyali. Saat melaju, sepeda motor itu hendak berbelok ke arah utara, menuju Jalan Pidada.

Sementara dari arah Lovina, muncul sepeda motor DK 6725 UAF yang dikemudikan Ajat Sudrajat, 24, warga Desa Anturan. Sepeda motor itu kemudian menabrak kendaraan DK 4678 VX.

 

Dampaknya pengemudi sepeda motor DK 4678 VX, terlempar dari kendaraan. Kepalanya menghantam trotoar. Korban sempat tidak sadarkan diri. Warga kemudian mengevakuasi korban menuju RS Parama Sidhi Singaraja.

 

Dari hasil pemeriksaan medis, Putu AA mengalami cedera kepala. Sehingga sempat mengeluarkan darah dari hidung. Sementara rekannya, hanya mengalami luka ringan pada bagian lutut. Di sisi lain, pengemudi sepeda motor DK 6725 UAF mengalami luka lecet pada wajah, bahu, serta tangan.

 

Kasi Humas Polres Buleleng AKP Gede Sumarjaya mengatakan, polisi masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa tersebut. “Kami masih penyelidikan terkait peristiwa itu. Karena minimnya saksi-saksi di lapangan. Apakah sepeda motor DK 4678 VX tidak menyalakan lampu reting saat belok, atau memang sepeda motor DK 6725 UAF ngebut dari barat. Itu masih kami dalami,” kata Sumarjaya. (eps)

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/