DENPASAR – Ketua DPD I Golkar Bali Ketut Sudikerta dikabarkan mulai luluh mau menerima penugasan partai sebagai calon wakil gubernur (cawagub).
Sudikerta tidak lagi ngotot sebagai calon gubernur (cagub). Informasi yang didapat Jawa Pos Radar Bali, kemarin malam (4/1) pukul 19.00,
Sudikerta terbang ke Jakarta untuk mengambil rekomendasi DPP Golkar yang akan diserahkan Jumat (5/1) hari ini pukul 14.00.
Setelah menerima rekomendasi Golkar, Sudikerta juga akan menerima rekomendasi dari Partai Gerindra.
Kesediaan Sudikerta menerima rekomendasi dari DPP Golkar diungkap Sekretaris DPD I Golkar Bali, Nyoman Sugawa Korry.
Politikus asal Buleleng itu mengungkapkan, dirinya juga diajak Sudikerta berangkat bersama-sama ke Jakarta untuk menjemput rekomendasi.
Ditegaskan, rekomendasi paket IB Rai Dharmawijaya Mantra – Ketut Sudikerta (Mantra – Kerta) sudah final.
Golkar dan lima anggota parpol yang tergabung dalam Koalisi Rakyat Bali (KRB) komitmen mengusung Mantra – Kerta pada Pilgub Bali 2018.
“Saya sebagai sekretaris partai tidak mungkin melangkahi Pak Sudikerta. Kehadiran saya dalam deklarasi KRB dan penandatanganan
dokumen koalisi juga atas mandat Pak Sudikerta. Paket Mantra – Kerta sudah final,” tandas Sugawa kepada Jawa Pos Radar Bali, kemarin.
Sugawa mengaku semua yang disampaikan valid didasari bukti mandat. Dirinya pun masih menyimpan mandat dari Sudikerta.