33.4 C
Jakarta
20 November 2024, 17:11 PM WIB

Rene Sebut Bali United Tak Spesial, Coach Widodo: PSM Lagi Tertekan

RadarBali.com – Pernyataan Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts yang mengatakan bahwa Bali United bukanlah tim yang spesial, mendapat tanggapan Coach Widodo Cahyono Putro.

Menurut Coach Widodo, justru PSM yang saat ini sedang dalam tekanan. Termasuk juga pernyataan Coach Rene Alberts tentang banyaknya penalti yang didapatkan Serdadu Tridatu di Liga I kali ini.

“Penalti itu saya tanya apakah bagian dari sepakbola atau tidak? Bagian dari permainan atau tidak? Penalti didapat itu kan dari tekanan permainan dan bukan murni hadiah dari wasit,” tandasnya.

“Biarkan saja tidak apa-apa. Saya malah senang. Justru yang under pressure itu mereka dan bukan kami,” tambahnya.

Yang jelas, aksi The Dutch Connection yang dimiliki kedua tim, menjadi hal yang ditunggu-tunggu aksinya di dalam lapangan.

Apalagi saat pertemuan pertama, Bali United tampil tanpa Irfan Bachdim. Sementara kubu PSM tanpa diperkuat Hamka Hamzah.

“Saya tidak bisa mengatakan baik atau tidak. Yang jelas adanya Hamka di PSM kekuatan lini belakang jadi tambah solid, dan adanya Irfan, kami bisa lebih baik lagi,” pungkasnya

RadarBali.com – Pernyataan Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts yang mengatakan bahwa Bali United bukanlah tim yang spesial, mendapat tanggapan Coach Widodo Cahyono Putro.

Menurut Coach Widodo, justru PSM yang saat ini sedang dalam tekanan. Termasuk juga pernyataan Coach Rene Alberts tentang banyaknya penalti yang didapatkan Serdadu Tridatu di Liga I kali ini.

“Penalti itu saya tanya apakah bagian dari sepakbola atau tidak? Bagian dari permainan atau tidak? Penalti didapat itu kan dari tekanan permainan dan bukan murni hadiah dari wasit,” tandasnya.

“Biarkan saja tidak apa-apa. Saya malah senang. Justru yang under pressure itu mereka dan bukan kami,” tambahnya.

Yang jelas, aksi The Dutch Connection yang dimiliki kedua tim, menjadi hal yang ditunggu-tunggu aksinya di dalam lapangan.

Apalagi saat pertemuan pertama, Bali United tampil tanpa Irfan Bachdim. Sementara kubu PSM tanpa diperkuat Hamka Hamzah.

“Saya tidak bisa mengatakan baik atau tidak. Yang jelas adanya Hamka di PSM kekuatan lini belakang jadi tambah solid, dan adanya Irfan, kami bisa lebih baik lagi,” pungkasnya

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/