34.7 C
Jakarta
30 April 2024, 13:55 PM WIB

Bonek Protes Aturan Via Medsos, Ini Respons Berkelas Eks Persebaya

LEGIAN – Perwakilan Bonek Bali sempat mengatakan ada sebanyak 15 ribu Bonek akan memadati Bali saat Bali United menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu mendatang (18/11).

Untuk itu, sebagian Bonek juga akan ditempatkan sementara di GOR Kebo Iwa, Gianyar. Jatah Bonek yang hanya 2 ribu tiket, jelas tidak akan cukup.

Areal Stadion Dipta dipastikan penuh oleh Bonek. Tiga big screen sudah dipersiapkan oleh Panpel Bali United. Selain itu, penjagaan juga sudah disiapkan.

Dua hari yang lalu, Bonek juga sudah tiba di Bali secara estafet. Namun, di Jembrana, mereka diamankan oleh pihak kepolisian karena tidak membawa identitas.

Antusiasme Bonek sangat tinggi kali ini karena ini adalah away perdana mereka setelah tujuh tahun absen.

Tapi, situasi sedikit mulai panas jelang laga. Beberapa akun media sosial milik Bonek memposting beberapa aturan-aturan yang dibuat panpel Serdadu Tridatu.

Ada tujuh aturan yang dibuat dan salah satunya adalah Bonek tidak diperkenankan membawa tas ke tribun sayap utara Stadion kapten I Wayan Dipta, yang merupakan tempat para Bonek menyaksikan pertandingan.

Tentu saja hal tersebut mendapat kecaman dan berbagai reaksi di media sosial. Mereka kecewa dengan pihak Panpel Bali United karena saat di Gelora Bung Tomo, Juli lalu, suporter Bali United kala itu tidak diberikan aturan-aturan yang ketat.

Pro kontra pun terjadi. Beberapa Panpel Bali United yang coba dihubungi kemarin, masih belum memberikan respon.

Namun, gelandang Bali United yang juga menjadi salah satu legenda hidup Persebaya Surabaya, Muhammad Taufiq angkat bicara.

Dia mengaku senang jika banyak Bonek yang datang ke Bali untuk mendukung Bajul Ijo – julukan Persebaya Surabaya.

Yang jelas, Taufiq ingin semua berjalan dengan lancar pertandingan usai. Dia ingin Bonek menjadi contoh dan kiblat suporter yang ada di Tanah Air.

“Selamat datang untuk Bonek. Saya senang Bonek bisa datang ke Bali untuk mendukung Persebaya berlaga. Mudah-mudahan dan saya berharap,

pertandingan bisa berjalan lancar serta aman terkendali. Mereka juga bisa memberikan contoh untuk tim lain. Tidak ada kerusuhan dan selalu tertib,” terangnya.

 

 

 

LEGIAN – Perwakilan Bonek Bali sempat mengatakan ada sebanyak 15 ribu Bonek akan memadati Bali saat Bali United menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Minggu mendatang (18/11).

Untuk itu, sebagian Bonek juga akan ditempatkan sementara di GOR Kebo Iwa, Gianyar. Jatah Bonek yang hanya 2 ribu tiket, jelas tidak akan cukup.

Areal Stadion Dipta dipastikan penuh oleh Bonek. Tiga big screen sudah dipersiapkan oleh Panpel Bali United. Selain itu, penjagaan juga sudah disiapkan.

Dua hari yang lalu, Bonek juga sudah tiba di Bali secara estafet. Namun, di Jembrana, mereka diamankan oleh pihak kepolisian karena tidak membawa identitas.

Antusiasme Bonek sangat tinggi kali ini karena ini adalah away perdana mereka setelah tujuh tahun absen.

Tapi, situasi sedikit mulai panas jelang laga. Beberapa akun media sosial milik Bonek memposting beberapa aturan-aturan yang dibuat panpel Serdadu Tridatu.

Ada tujuh aturan yang dibuat dan salah satunya adalah Bonek tidak diperkenankan membawa tas ke tribun sayap utara Stadion kapten I Wayan Dipta, yang merupakan tempat para Bonek menyaksikan pertandingan.

Tentu saja hal tersebut mendapat kecaman dan berbagai reaksi di media sosial. Mereka kecewa dengan pihak Panpel Bali United karena saat di Gelora Bung Tomo, Juli lalu, suporter Bali United kala itu tidak diberikan aturan-aturan yang ketat.

Pro kontra pun terjadi. Beberapa Panpel Bali United yang coba dihubungi kemarin, masih belum memberikan respon.

Namun, gelandang Bali United yang juga menjadi salah satu legenda hidup Persebaya Surabaya, Muhammad Taufiq angkat bicara.

Dia mengaku senang jika banyak Bonek yang datang ke Bali untuk mendukung Bajul Ijo – julukan Persebaya Surabaya.

Yang jelas, Taufiq ingin semua berjalan dengan lancar pertandingan usai. Dia ingin Bonek menjadi contoh dan kiblat suporter yang ada di Tanah Air.

“Selamat datang untuk Bonek. Saya senang Bonek bisa datang ke Bali untuk mendukung Persebaya berlaga. Mudah-mudahan dan saya berharap,

pertandingan bisa berjalan lancar serta aman terkendali. Mereka juga bisa memberikan contoh untuk tim lain. Tidak ada kerusuhan dan selalu tertib,” terangnya.

 

 

 

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/