LEGIAN – Dalam dua hari latihan terakhir, penyerang naturalisasi Bali United Ilija Spasojevic, tampak, begitu bersemangat. Tidak ada masalah di kakinya yang selama ini menimpanya.
Spaso begitu ganas saat sesi scrimmage game. Gol-gol pun tercipta dari kaki penyerang berusia 30 tahun ini. Tampaknya Spaso sudah ‘gatal’ untuk menjebol gawang lawan.
Wajar Spaso sedikit bersemangat dalam sesi latihan dua hari terakhir. Selain dia baru mencetak dua gol di Liga 1 2018, Spaso juga baru saja pulih dari cedera tumit.
Selain itu, kemungkinan ada motivasi berlipat setelah masuknya eks penyerang SC Telstar berpaspor Belanda Melvin Platje ke skuad Serdadu Tridatu.
Ujian perdana Spaso usai pulih dari cedera adalah saat menghadapi Persebaya Surabaya Sabtu besok (7/7).
Tujuh tahun silam, Spaso pernah melawan Bajul Ijo yang kala itu masih bernama Persebaya 1927.
Saat itu, ayah dua anak berseragam Bali Devata dan Persebaya tunduk dengan skor 2-1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta.
“Saya sangat ingat sekali bagaimana melawan Persebaya. Otavio Dutra dan Rendy Irwan masih bermain sampai sekarang. Saya cetak dua gol,” kata Spaso ditemui usai latihan.
Tapi, Persebaya Surabaya yang sekarang jelas berbeda dengan Persebaya sebelumnya. Menurut mantan pemain PSM Makassar ini, Persebaya musim ini memiliki materi pemain yang bagus.
Apalagi, ada sosok Angel Alvredo Vera yang menurutnya adalah pelatih bertangan dingin. “Tentu saja akan sulit meraih poin disana
(Stadion Gelora Bung Tomo). Yang penting, kami harus berusaha untuk menang dan tetap respect kepada mereka,” paparnya.