33.4 C
Jakarta
22 November 2024, 12:52 PM WIB

Fokus Kontra Persiraja, Cetak Gol Perdana, Ini Kata William Pacheco

DENPASAR – Imbang 1-1 menghadapi Persib Bandung bukan hasil yang diharapkan oleh Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra.

Namun, setidaknya hasil tersebut masih cukup baik mengingat Bali United harus bermain dengan 10 pemain usai Andhika Wijaya diganjar kartu merah pada menit ke-56 setelah melanggar Febri Hariadi.

Yang jelas, Bali United harus mempersiapkan diri menghadapi sang pemuncak klasemen sementar grup D Persiraja banda Aceh.

Sebelum pertandingan Bali United kontra Persib Bandung, Persiraja berhasil mengemas tiga poin setelah menumbangkan Persita Tangerang dengan skor 3-1.

“Mereka menang hari ini (kemarin). Mereka punya tiga poin dan kami satu poin. Kami respect dengan lawan kami. Kami harus kerja keras lawan mereka,” ucap Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra.

Sementara itu, center bek Bali United Willian Pacheco senang dengan gol perdanya di Piala Menpora kali ini.

Sebagai pemain, Pacheco menilai Serdadu Tridatu berhasil mengontrol pertandingan dengan baik di babak pertama.

Tapi, keadaan buyar setelah Andhika Wijaya mendapat kartu merah. “Babak pertama kami bisa mengontrol pertandingan. Setelah hilang satu pemain, perubahan terjadi.

Persib akhirnya lebih menyerang dari kami. Yang penting, semua pemain sudah bekerja keras untuk dapat satu poin dan saya senang bisa cetak gol.

Saya berterimakasih juga kepada PSSI karena saya bisa bermain lagi di Indonesia,” tutup pemain jangkung berdarah Brazil.

DENPASAR – Imbang 1-1 menghadapi Persib Bandung bukan hasil yang diharapkan oleh Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra.

Namun, setidaknya hasil tersebut masih cukup baik mengingat Bali United harus bermain dengan 10 pemain usai Andhika Wijaya diganjar kartu merah pada menit ke-56 setelah melanggar Febri Hariadi.

Yang jelas, Bali United harus mempersiapkan diri menghadapi sang pemuncak klasemen sementar grup D Persiraja banda Aceh.

Sebelum pertandingan Bali United kontra Persib Bandung, Persiraja berhasil mengemas tiga poin setelah menumbangkan Persita Tangerang dengan skor 3-1.

“Mereka menang hari ini (kemarin). Mereka punya tiga poin dan kami satu poin. Kami respect dengan lawan kami. Kami harus kerja keras lawan mereka,” ucap Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra.

Sementara itu, center bek Bali United Willian Pacheco senang dengan gol perdanya di Piala Menpora kali ini.

Sebagai pemain, Pacheco menilai Serdadu Tridatu berhasil mengontrol pertandingan dengan baik di babak pertama.

Tapi, keadaan buyar setelah Andhika Wijaya mendapat kartu merah. “Babak pertama kami bisa mengontrol pertandingan. Setelah hilang satu pemain, perubahan terjadi.

Persib akhirnya lebih menyerang dari kami. Yang penting, semua pemain sudah bekerja keras untuk dapat satu poin dan saya senang bisa cetak gol.

Saya berterimakasih juga kepada PSSI karena saya bisa bermain lagi di Indonesia,” tutup pemain jangkung berdarah Brazil.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/