DENPASAR – Ada tujuh pemain dengan status trial di skuad Bali United musim ini. Empat pemain berasal dari Bali United U-18 dan tiga lainnya berasal dari luar Serdadu Tridatu.
Hingga sekarang mereka masih berkutat berlatih dengan tim senior sembari berjuang untuk memikat hati Pelatih Bali United Stefano Teco Cugurra.
Penyerang sayap Bali United M. Sidik Saimima menilai ada sisi positif pemain U-19 yang menjalani trial. Menurutnya ini menyangkut jam terbang mereka.
“Semoga mereka kedepan lebih kompak dan semoga cepat beradaptasi dengan pemain-pemain senior,” ucap Sidik Saimima.
“Kalau kami semua, selalu welcome kok untuk adik-adik semua,” tambah mantan pemain PS Sleman dan Perseru Serui tersebut.
Mengenai kondisi fisiknya selama tujuh hari berlatih, Saimima mengungkapkan jika kondisinya sangat baik meskipun masih belum 100 persen.
“Alhamdullilah senang sekali saya bisa berlatih lagi. Meskipun sekarang belum maksimal, tapi saya selalu siap untuk mengikuti latihan fisik karena biar meningkatkan fisik saya sendiri sih Bang,” ucap Saimima.
Mengenai persiapan di AFC Cup 2020, Saimima menuturkan bahwa dia dan pemain Bali United lainnya akan berjuang maksimal.
“Insya Allah untuk target awal bisa bawa Bali United lolos grup. Saya senang bisa main lagi di AFC Cup,” tuturnya.