29.7 C
Jakarta
10 November 2024, 9:53 AM WIB

Jadi Unggulan, Paket Suwasta Ternyata Baru Diusung Dua Partai

SEMARAPURA – DPC Partai Gerindra Klungkung berencana mendaftarkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung yang diusungnya, yaitu I Nyoman Suwirta dan I Made Kasta ke KPU Klungkung  Senin (8/1) mendatang.

Meski waktu pendaftaran kian dekat, baru Partai Gerindra dan NasDem yang telah mengeluarkan rekomendasi untuk pasangan ini.

Sejumlah partai koalisi lain seperti Golkar, Hanura, dan Demokrat hingga saat ini belum mengeluarkan rekomendasinya untuk pasangan ini.

Ketua DPC Partai Gerindra Klungkung I Wayan Baru mengungkapkan, sejumlah partai koalisi yang belum mengeluarkan rekomendasi rencananya akan menyerahkan rekomendasinya untuk pasangan Suwirta-Kasta, Jumat (5/1) besok.

 “Mudah-mudahan tidak ada meleset karena Pak Suwirta juga diundang ke Jakarta untuk menjemput rekomendasi tersebut,” katanya.

Terkait potensi “berdiri di atas dua kaki” yang dilakukan partai-partai yang belum mengeluarkan rekomendasi, Wayan Baru mengaku belum melihat hal itu.

Namun jika hal itu ternyata terjadi dan terbukti, pihaknya mengaku akan melakukan rapat dengan partai tersebut untuk menanyakan maksud dari hal itu.

“Kalau ada partai yang berdiri di atas dua kaki berarti partai yang tidak siap menang dan tidak siap kalah. Artinya abal-abal,” ujar politisi asal Kecamatan Nusa Penida itu.

“Untuk saat ini kami dengan partai koalisi sangat solid karena kami terus melakukan koordinasi dan nyambung.

Mudah-mudahan dengan kesolidan ini berjalan sampai saatnya tiba, yaitu Pilkada Klungkung di tahun 2018,” imbuh pria yang juga selaku Ketua DPRD Klungkung itu.

Dengan bergabungnya sejumlah partai berkoalisi dengan Gerindra, kata Baru, secara hitung-hitungan diatas kertas bakal mempermudah paket ini dalam memperoleh kemenangan.

Namun menurutnya hal itu bisa terealisasi jika mesin partai benar-benar bekerja. “Saya kira tidak sesulit sebelumnya. Karena sebelumnya kan hanya ada empat DPR

dan dua partai politik berkoalisi, yaitu Gerindra dan PNBKI. Tentunya kami harus benar-benar turun gunung untuk mensosialisasikan dan menjual kandidat kami,” tandasnya.

SEMARAPURA – DPC Partai Gerindra Klungkung berencana mendaftarkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Klungkung yang diusungnya, yaitu I Nyoman Suwirta dan I Made Kasta ke KPU Klungkung  Senin (8/1) mendatang.

Meski waktu pendaftaran kian dekat, baru Partai Gerindra dan NasDem yang telah mengeluarkan rekomendasi untuk pasangan ini.

Sejumlah partai koalisi lain seperti Golkar, Hanura, dan Demokrat hingga saat ini belum mengeluarkan rekomendasinya untuk pasangan ini.

Ketua DPC Partai Gerindra Klungkung I Wayan Baru mengungkapkan, sejumlah partai koalisi yang belum mengeluarkan rekomendasi rencananya akan menyerahkan rekomendasinya untuk pasangan Suwirta-Kasta, Jumat (5/1) besok.

 “Mudah-mudahan tidak ada meleset karena Pak Suwirta juga diundang ke Jakarta untuk menjemput rekomendasi tersebut,” katanya.

Terkait potensi “berdiri di atas dua kaki” yang dilakukan partai-partai yang belum mengeluarkan rekomendasi, Wayan Baru mengaku belum melihat hal itu.

Namun jika hal itu ternyata terjadi dan terbukti, pihaknya mengaku akan melakukan rapat dengan partai tersebut untuk menanyakan maksud dari hal itu.

“Kalau ada partai yang berdiri di atas dua kaki berarti partai yang tidak siap menang dan tidak siap kalah. Artinya abal-abal,” ujar politisi asal Kecamatan Nusa Penida itu.

“Untuk saat ini kami dengan partai koalisi sangat solid karena kami terus melakukan koordinasi dan nyambung.

Mudah-mudahan dengan kesolidan ini berjalan sampai saatnya tiba, yaitu Pilkada Klungkung di tahun 2018,” imbuh pria yang juga selaku Ketua DPRD Klungkung itu.

Dengan bergabungnya sejumlah partai berkoalisi dengan Gerindra, kata Baru, secara hitung-hitungan diatas kertas bakal mempermudah paket ini dalam memperoleh kemenangan.

Namun menurutnya hal itu bisa terealisasi jika mesin partai benar-benar bekerja. “Saya kira tidak sesulit sebelumnya. Karena sebelumnya kan hanya ada empat DPR

dan dua partai politik berkoalisi, yaitu Gerindra dan PNBKI. Tentunya kami harus benar-benar turun gunung untuk mensosialisasikan dan menjual kandidat kami,” tandasnya.

Artikel Terkait

Terpopuler

Artikel Terbaru

/